Tubuh yang sehat adalah hasil pola hidup yang sehat salah satunya adalah faktor makanan. Dalam hal ini kita bisa mencontoh Nabi Muhammad. Karena kita tahu, beliau hanya pernah sakit dua kali seumur hidupnya. Hal ini disebabkan karena daya tubuhnya baik dari pola makan yang baik. Untuk itu, mari kita ikuti pola hidup sehatnya dengan mengetahui makanan kesukaan rasulullah pada ulasan berikut ini.
Hidup Sehat Ala Nabi Dengan Makanan Kesukaan Rasulullah Berikut
1. Susu
Makanan favorit Nabi Muhammad SAW yang pertama adalah susu. Dengan banyaknya kandungan vitamin dalam susu maka dapat menjaga kebugaran tubuh
Segelas susu mengandung protein dan kalsum yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Susu juga sangat penting untuk menguatkan tulang dan gigi karena kandungan kalsiumnya. Selain itu bisa juga membantu menyembuhkan penyakit lambung serta meningkatkan daya ingat.
Namun, Rasulullah SAW bukan meminum susu sapi, melainkan susu kambing dan unta. Keutamaan mengonsumi susu ini pun disebutkan didalam Al-Quran.
“Dan sungguh, pada hewan ternak itu terdapat pelajaran bagi kamu. Kami memberimu minum dari apa yang ada dalam perutnya, susu murni diantara kotoran dan darah, yang mudah ditelan bagi orang yang meminumnya.” (QS. An-Nahl: 66)
Kemudian ada sebuah hadits yang menyatakan bahwa rasulullah SAW pernah bersabda:
“Akan tiba suatu masa di mana kambing adalah sebaik-baik harta bagi orang Islam. Orang Islam akan memeliharanya di puncak-puncak bukit dan di lembah-lembah, hidup terisolasi dari masyarakat demi memelihara agama dari ditimpa bencana.”
Konon, susu kambing khasiatnya hampir menyamai ASI.
Baca Juga : Olahraga Panahan Ini Disukai Rasulullah, Ternyata Banyak Manfaatnya Bagi Kesehatan
2. Anggur
Anggur adalah makanan favorit Nabi Muhammad SAW. Tidak heran, karena anggur memang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Anggur juga dianggap sebagai buah yang enak. Buah Ini memiliki berbagai manfaat yang membantu dalam membuat kulit bebas jerawat, meringankan sembelit dan mengurangi risiko penyakit jantung
Rasulullah biasa memakannya dan menjadi hidangan untuk para tamu. Anggur juga adalah salah satu buah dari surga.
Kelebihan dari buah anggur ini salah satunya disebutkan dalam surah Ar-Rad ayat 4 yang menyebutkan bahwa buah Anggur memiliki kelebihan dalam hal rasa dibanding buah lainnya.
Baca Juga : 12 Tips Hidup Sehat Ala Rasulullah Ini Bisa Anda Terapkan Dalam Kehidupan Sehari-Hari
3. Kurma
Sudah semua orang ketahui bahwa kurma merupakan makanan anjuran Nabi Muhammad SAW.
Dengan kandungan gulanya yang alami, kurma sangat baik dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Apalagi dengan rasa manis yang enak, kurma bisa membuat perut kenyang lebih lama.
Kurma kaya akan akan serat, vitamin B-6 dan mineral seperti zat besi, kalsium, kalium, dan mangan yang baik untuk tubuh. Kurma juga adalah makanan tanpa resiko kolesterol karena hanya mengandung sedikit lemak.
Nabi Muhammad SAW bahkan pernah bersabda, “
Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma Ajwa pada pagi hari, maka pada hari itu ia tidak akan terkena racun atau sihir.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
4. Zaitun
Minyak zaitun adalah minyak yang paling bermanfaat di antara beberapa minyak lainnya. Zaitun memiliki banyak manfaat untuk kesehatan seperti mengurangi risiko penyakit jantung, kanker payudara, menguatkan otot, dan lainnya.
Tidak heran jika zaitun menjadi salah satu makanan kesukaan Nabi Muhammad SAW. Terdapat salah satu hadits yang menjelaskan tentang manfaat buah zaitun untuk manusia, yaitu :
Dari Abi Usaid Al-Anshari dia berkata Rasulullah SAW bersabda,
“Makanlah minyak zaitun! Sesungguhnya ia diberkahi. Berlauklah dengannya dan berminyaklah dengannya! Sesungguhnya ia keluar dari pohon yang diberkahi”. (HR. Ahmad, Ad Darimi dan Tirmidzi)
Jadi dengan hadits di atas sudah jelas tentunya bagaimana manfaat dan berkah yang ada pada buah zaitun yang bisa kamu teladani dalam kehidupan sehari-hari terutama saat bulan Ramadhan.
Minyak zaitun hingga kini sering dimanfaatkan untuk memasak. Minyak zaitun juga dikenal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Dari Umar bin Khathab radhiallahu’anhu, Nabi Shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:
ائتدِموا بالزَّيتِ ، وادَّهِنوا بِهِ ، فإنَّهُ مِن شجَرةٍ مبارَكَةٍ
“Jadikanlah Zaitun sebagai idam (makanan pendamping) dan minyakilah rambut dengan Zaitun. Karena ia dari pohon yang berkah” (HR. Ibnu Majah no.2698, dishahihkan Al Albani dalam Shahih Ibni Majah).
Rasulullah SAW juga bersabda: “ Makanlah zaitun dan gunakanlah ia sebagai minyak. Karena ia tumbuh dari pohon yang diberkati.” (HR. Ahmad dan Tirmidzi
Zaitun juga disebutkan dalam Al-Quran yakni :
“ … yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang diberkahi (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak sebelah timur dan tidak pula disebelah baratnya. Yang minyaknya saja hampir-hampir menerangi walaupun tidak disentuh api. Cahaya diatas cahaya (berlapis-lapis).” (QS. An-Nur: 35).
5. Buah Delima
Buah Delima merupakan salah satu daftar buah surga, yang tercantum pada surat Ar-Rahman ayat 86 yang artinya,
“di dalam kedua-dua syurga itu terdapat buah-buahan, pohon kurma dan pohon delima.”
Sedangkan dalam hadis dijelaskan cara mengonnsumsi buah delima adalah kita dianjurkan untuk memakan buah tersebut beserta kulitnya.
6. Madu
Mengonsumsi madu dapat menjaga kadar gula darah dan sangat baik untuk kesehatan. Rasanya yang manis alami juga sering dijadikan sebagai pengganti gula yang tentu lebih sehat.
Seperti dikutip dari buku Sehat Ala Rasulullah, bahwa Beliau kerap memulai paginya dengan mengonsumsi segelas air putih yang dicampur dengan madu asli.
Madu memiliki banyak manfaat bagi tubuh, salah satunya adalah membantu organ pencernaan agar bisa berfungsi maksimal saat mengolah makanan di dalam usus.
Madu juga memiliki kedudukan yang istimewa dalam Islam seperti dicantumkan dalam sebuah ayat, yaitu dalam surat An Nahl.
“Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya ada ubat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Rabb) bagi orang yang memikirkan.” (QS. An-Nahl: 68-69).
Selain itu, ada juga sabda Rasulullah SAW yang berbunyi : “Demi Allah yang aku dalam genggaman-Nya, minumlah madu. Malaikat akan memohon rahmat pada penghuni rumah yang ada madu di dalamnya. Jika seseorang makan madu, seribu obat masuk ke perutnya dan sejuta penyakit keluar darinya”
7. Buah Ara (Buah Tin)
Selanjutnya ada buah ara atau buah tin yang menjadi makanan favorit Nabi Muhammad SAW. Beliau pernah bersabda bahwa buah tin merupakan buah surga tanpa biji.
Manfaat buah ini sangat banyak seperti dapat mengobati sembelit, penyakit usus, bisul, dan lambung, dan asam urat.
Buah ara juga mengandung banyak nustrisi dan anti-oksidan yang baik untuk memperkuat tulang.
Demikianlah ulasan mengenai makanan kesukaan Rasulullah SAW. Semoga dengan adanya artikel ini bisa membuat kita menuruti pola hidup sehat dari Rasulullah sehingga kita senantiasa diberikan kesehatan oleh Allah SWT.
Anda bisa menemukan ragam makanan kesukaan rasulullah ini di Aplikasi Evermos. Yuk tunggu apalagi segera bergabung menjadi Reseller Evermos untuk berjualan berbagai produk unggulan.
Untuk membaca tips kesehatan lainnya, Anda bisa mengunjungi situs Blog Evermos.
Siti Choerunnisa adalah seorang SEO Content Writer di blog Evermos dengan menulis artikel seputar bisnis/usaha, fashion and travelling.