25 Ide Lomba Maulid Nabi Muhammad  SAW yang Islami dan Kreatif, Insya Allah Berkesan!

Maulid Nabi adalah salah satu hari besar Islam yang telah menjadi tradisi sebagian besar umat Muslim setiap tahunnya. Adapun pada tahun 2023 ini, Maulid Nabi akan berlangsung pada tanggal 28 September 2023. Apakah Anda sudah merancang ide lomba Maulid Nabi di tahun ini? 

Peringatan hari kelahiran Nabi yang bertepatan pada tanggal 12 Rabiul Awal ini memang identik dengan beberapa kegiatan Islami, seperti tausiyah atau ceramah, tabligh akbar, santunan anak yatim, hingga berbagai perlombaan Maulid Nabi dengan konsep Islami dan kreatif. 

Nah, pada tahun 2023 ini, saatnya memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan berbagai kegiatan lomba yang bermanfaat dan kreatif. Selain mempererat silaturahmi, melalui berbagai kompetisi ini, maka masyarakat akan semakin mengenal sosok baginda Rasulullah SAW. 

Apalagi biasanya lomba Maulid Nabi tidak hanya diikuti oleh kelompok dewasa, namun juga kelompok anak-anak hingga remaja. Sehingga, kompetisi ini sekaligus menjadi salah satu wadah untuk meneruskan kisah-kisah Nabi SAW kepada generasi muda Islam. 

Apa saja ide lomba Maulid Nabi Muhammad SAW yang Islami dan kreatif? Simak rekomendasinya khusus untuk Anda berikut ini!

Baca juga: 4 Contoh Proposal Maulid Nabi Lengkap dan Singkat yang Benar

Ide Lomba Maulid Nabi Muhammad SAW yang Islami dan Kreatif 

lomba maulid nabi
Sumber: canva.com

1. Lomba Kaligrafi Maulid Nabi

Ide lomba Maulid Nabi yang pertama yaitu lomba kaligrafi yang mana peserta lomba akan bersaing untuk membuat kaligrafi indah. Kaligrafi yang dibuat oleh peserta adalah kaligrafi dengan menggunakan ayat-ayat ataupun kata-kata yang berkaitan dengan perayaan hari kelahiran Nabi. 

2. Lomba Pildacil tentang Maulid Nabi

Berikutnya Anda juga bisa mempertimbangkan untuk mengadakan lomba Pildacil tentang peringatan hari kelahiran Rasulullah SAW. Pada kompetisi ini, peserta akan membacakan dan menyampaikan pengucapan puisi serta kata-kata Islami yang mengarah kepada penghormatan serta perayaan kelahiran Nabi Muhammad SAW. 

3. Lomba Mewarnai Maulid  Nabi

Lomba mewarnai merupakah salah satu ide kompetisi yang cocok untuk anak-anak tingkat TK hingga Sekolah Dasar (SD). Dengan lomba ini, nantinya peserta akan bersaing dalam mewarnai gambar-gambar yang berkaitan dengan perayaan Maulid Nabi. 



4. Lomba Hias Telur Maulid

Hiasan telur adalah salah satu ide hiasan Maulid Nabi yang sudah menjadi tradisi masyarakat setiap tahunnya. Nah, daripada sekedar menghias telur biasa, Anda bisa pertimbangkan untuk membuat sebuah kompetisi atau lomba hias telur.

Lomba ini bisa diikuti oleh kelompok remaja hingga dewasa yang nantinya berkompetisi untuk menghias telur tema Maulid Nabi. Peserta dengan hasil yang paling indah dan kreatif adalah pemenangnya. 

5. Lomba Tumpeng Maulid Nabi 

Tradisi lainnya yang hampir selalu ada pada perayaan hari kelahiran Nabi SAW adalah tumpengan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar masyarakat. Anda bisa pertimbangkan untuk mengadakan lomba tumpeng Maulid Nabi pada 28 September nanti.

Peserta lomba ini bisa dari kelompok dewasa seperti ibu-ibu di daerah Anda. Nantinya, peserta akan berlomba merancang serta menyajikan tumpeng yang nantinya akan dinikmati bersama-sama. 

6. Lomba Adzan Maulid Nabi 

Lomba Maulid Nabi selanjutnya yang tidak kalah menarik dan Islami adalah kompetisi mengumandankan adzan untuk kelompok anak-anak hingga remaja laki-laki. Kegiatan kompetisi ini bisa sangat bermanfaat untuk melatih kemampuan laki-laki generasi muda dalam melantunkan adzan. 

Pada ajang kompetisi ini, peserta yang menang adalah yang dapat melantunkan adzan dengan baik serta pelafalan yang jelas. Adapun kompetisi mengumandangkan adzan ini memang sering dilaksanakan dalam menyambut Milad Rasululllah SAW di Indonesia. 

7. Lomba Pidato tentang Maulid Nabi untuk Kelompok Dewasa 

Berikutnya adalah lomba pidato tentang Maulid Nabi yang diikuti oleh kelompok dewasa. Berbeda dengan pildacil untuk kelompok anak-anak, lomba pidato Maulid Nabi kelompok dewasa akan lebih menantang karena harus memperdalam kajian ilmu mengenai kelahiran Rasulullah SAW. 

Nantinya, peserta lomba pidato akan berbicara menyampaikan pidatonya di depan audiens mengenai kehidupan Nabi, ajaran, hingga pesan-pesan yang Rasulullah SAW sampaikan untuk umatnya. 

Baca juga: 5 Contoh Teks Ceramah Tentang Maulid Nabi Singkat Beserta Dalilnya, Menyentuh Hati!

8. Lomba Puisi Tema Maulid Nabi 

Selanjutnya, salah satu ide lomba Maulid Nabi yang kreatif dan tetap Islami adalah lomba membaca puisi tentang Maulid Nabi. Pada lomba ini, peserta akan membuat sekaligus membacakan puisi yang menggambarkan perasaan serta penghargaan terhadap Nabi SAW.

Peserta dengan isi puisi yang paling bagus hingga pembawaan yang paling menghayati adalah pemenangnya. Selain itu, pembacaan puisi yang sampai kepada emosional juri serta penonton juga menjadi nilai tambah. 

Ingin tahu tema Maulid Nabi lainnya? Anda bisa temukan kumpulan tema Maulid Nabi 2023/1445 H disini: 55 Contoh Tema Maulid Nabi Singkat dan Menarik Serta Maknanya, Cocok untuk Tahun 2023!

9. Lomba Poster Maulid Nabi 

Berikutnya, ide lomba poster Maulid Nabi juga bisa menjadi pilihan kompetisi pada tahun ini. Apalagi saat ini, banyak orang-orang Muslim khususnya generasi mudah yang butuh ruang untuk menyalurkan bakat mereka. 

Nah, Anda bisa menyelenggarakan lomba poster Maulid Nabi, yang mana para peserta akan membuat poster yang mencakup gambar hingga pesan-pesan Islami yang berkaitan dengan peringatan Maulid Nabi. 

10. Lomba Menulis Kisah Nabi Muhammad SAW 

Kegiatan Maulid Nabi memiliki tujuan utama yaitu meningkatkan kembali rasa cinta dan hormat kepada Nabi SAW, serta melanjutkan kisah ini kepada generasi muda. Sehingga, ide lomba menulis kisah Nabi Muhammad SAW bisa Anda pertimbangkan di tahun 2023 ini. 

Nantinya pada lomba ini, peserta dapat menulis kisah atau cerita pendek mengenai kehidupan hingga ajaran Nabi Muhammad SAW lalu membagikannya kepada orang lain. 

Baca juga: 50 Kata Kata Maulid Nabi 2023 yang Penuh Doa dan Makna.

Rekomendasi Lomba Maulid Nabi 1445 H untuk Dewasa

lomba maulid nabi
Sumber: canva.com

11. Lomba Membaca Al-Quran 

Selain doa-doa di atas, ada banyak lomba Maulid Nabi lainnya dapat dapat dilaksanakan pada 1445 Hijriyah ini. Seperti lomba membaca Al-Quran salah satunya, sehingga nantinya peserta akan bersaing membaca penggalan ayat dalam Al-Quran. 

Penilaian dapat mengacu pada tartil apakah sudah baik dan besar, jelas dalam membaca setiap kalimat, serta berbagai penilaian lainnya. 

Selain mengenai kompetisi membaca Al-Quran, sudah tahukan Anda mengenai hukum serta dalil tentang Maulid Nabi? Jika belum, Anda bisa menambah wawasan keislaman dengan membacanya disini: Ayat Al Qur an dan Hadits Tentang Maulid Nabi Muhammad SAW, Begini Penjelasannya! 

12. Lomba Nasyid atau Qosidah

Selanjutnya adalah ide lomba nasyid atau qosidah. Pada lomba ini, peserta bersaing dalam menyanyikan nasyid atau qosidah, yaitu lagu-lagu Islami yang memuji Allah dan Nabi Muhammad SAW.

13. Lomba Tarian Islami 

Lomba tarian Islami dapat menjadi salah satu ide lomba yang berkaitan dengan kesenian Islam. Mengedepankan kaidah Islami, lomba dapat dilaksanakan dengan penampilan peserta yang menarikan gerakan yang mencerminkan nilai agama dan budaya. 

14. Lomba Memainkan Alat Musik Islami 

Selanjutnya, ide lomba yang juga tidak kalah kreatif dan berkaitan dengan kesenian Islam adalah kompetisi memainkan alat musik Islami. Alat musik ini biasanya adalah alat musik tradisional seperti rebana, namun tidak menutup kemungkinan juga apabila berinovasi dengan alat musik modern. 

15. Lomba Cover Shalawat Nabi 

Membacakan shalawat Nabi Muhammad SAW adalah tindakan atau ibadah yang sangat dianjurkan ketika memperingati Maulid Nabi. Pada lomba ini, nantinya setiap peserta akan membuat cover atau rekaman melantunkan sholawat Nabi sekreatif mungkin. 

Baca juga: 11 Doa Maulid Nabi Muhammad SAW Lengkap Arab, Latin, dan Artinya.

16. Lomba Menulis Surat Cinta untuk Nabi 

Berikutnya adalah dengan mengadakan lomba menulis surat cinta untuk Nabi Muhammad SAW. Ide lomba ini dapat diadakan untuk kelompok anak-anak, remaja, hingga dewasa. Makna dari pelaksanaan lomba ini juga sangat mendalam, yaitu mengenai kecintaan terhadap Nabi SAW. 

Melalui lomba ini, peserta lomba akan menulis surat yang mengungkapkan rasa cinta, penghargaan serta penghormatan kepada Nabi Muhammad SAW. Adapun peserta dengan surat cinta yang paling menyentuh adalah pemenangnya. 

17. Lomba Hafalan Surah Pendek 

Mengadakan lomba hafalan surah pendek bisa untuk kelompok anak-anak. Tujuannya agar anak-anak bisa bersaing secara sehat serta bersemangat untuk mendalami agama Islam. Lomba hafalan surah pendek ini nantinya akan berlangsung dengan setiap peserta yang melantunkan salah satu surah pendek di Al-Quran pilihan dari panitia. 

18. Lomba Cerdas Cermat tentang Maulid Nabi 

Rekomendasi kompetisi selanjutnya adalah lomba cerdas cermat tentang Maulid Nabi yang juga menjadi salah satu lomba yang sering diadakan setiap tahunnya oleh umat Muslim. Pada kompetisi ini, peserta bisa dari kelompok remaja hingga dewasa dengan 3 sampai 4 anggota perkelompoknya. 

Kemudian, setiap kelompok akan bersaing untuk menjawab pertanyaan seputar kehidupan, ajaran, serta peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dikemas dalam bentuk kuis. 

Lomba Maulid Nabi Muhammad SAW 2023 untuk Anak-Anak Hingga Remaja

lomba maulid nabi
Sumber: canva.com

19. Lomba Menghias Kampung Tema Maulid Nabi 

Lomba menghias kampung adalah kompetisi yang mana warga atau komunitas desa bersaing dalam menghias dan menghias kampung atau desa mereka dengan tema yang menggambarkan peringatan kelahiran Muhammad SAW.

Baca juga: 7 Hiasan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Dekorasi yang Mewah dan Sederhana!

20. Lomba Membaca Asmaul Husna

Ide perlombaan Maulid Nabi berikutnya adalah pembacaan Asmaul Husna atau nama-nama Allah SWT. Lomba ini dapat terbuka untuk anak-anak hingga remaja, yang mana para peserta akan membacakan secara lengkap Asmaul Husna serta memahami arti dan maknanya. 

21. Lomba Fotografi Islami

Mengadakan kompetisi fotografi Islami dalam rangka memperingati Maulid Nabi 1445 H adalah salah satu kegiatan positif sekaligus menjadi wadah para generasi muda untuk menyalurkan kreativitas mereka. 

Anda dapat mengadakan kompetisi fotografi dengan tema Maulid Nabi tertentu, misalnya tema gambaran sikap dan akhlak Rasulullah yang dicontohkan oleh umat manusia. Selain itu, foto-foto tersebut juga dapat mencerminkan nilai Islam, budaya Muslim, hingga momen religius lainnya.

22. Lomba Video Pendek Tentang Cerminan Akhlak Nabi 

Lomba Maulid Nabi 1445 H yang tidak kalah menarik dari lomba fotografi di atas adalah kompetisi membuat video pendek. Melalui lomba ini, peserta akan merancang konsep hingga membuat sebuah video pendek yang menggambarkan akhlak serta tindakan manusia yang mencerminkan nilai serta ajaran Nabi SAW. 

23. Lomba Khutbah Jumat 

Berikutnya, ide ajang kompetisi Milad Nabi 1445 H untuk kelompok laki-laki yaitu lomba khutbah Jumat. Pada perlombaan ini, peserta akan menyampaikan sebuah khutbah Jumat tentang Maulid Nabi yang berfokus pada pesan-pesan serta ajaran Nabi Muhammad SAW. 

Lomba ini sangat bagus untuk diadakan sebab laki-laki generasi muda sangat berpeluang besar untuk menjadi khatib Jumat suatu saat nanti. 

24. Lomba Teater Islami tentang Kisah di Zaman Nabi 

Salah satu rekomendasi kompetisi Maulid Nabi Muhammad SAW yang kreatif dan menarik adalah teater Islami mengenai kisah di zaman Rasulullah SAW. Kompetisi ini dapat meningkatkan semangat Islamiyah pada peserta yang bisa dari kelompok anak-anak hingga remaja. 

Melalui lomba ini, peserta akan mengenal lebih dalam mengenai kisah-kisah indah di zaman kenabian. Sehingga, sekaligus akan meningkatkan rasa cinta mereka terhadap Rasulullah SAW. 

25. Lomba Menulis Aksara Arab 

Rekomendasi terakhir untuk ajang kompetisi peringata hari kelahiran Nabi SAW adalah lomba menulis aksara Arab. Setiap Muslim setidaknya harus bisa menulis tulisan Arab. Sehingga, melalui lomba ini bisa menjadi wadah edukasi kepada generasi muda sebagai peserta lomba. 

Pada lomba ini, peserta akan bersaing dalam menulis huruf Arab dengan indah dan kreatif, yang sering digunakan dalam seni kaligrafi ataupun dekorasi Islami. 

Itulah beberapa ide lomba Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H yang dapat Anda laksanakan. Seluruh lomba-lomba di atas tentunya bertujuan untuk memperdalam pemahaman mengenai ajaran Islam dan menghormati Nabi Muhammad SAW. 

Selain itu, dengan rangkaian lomba di atas, maka secara tidak langsung juga menjadi alat promosi budaya Islami serta akhlak yang baik dalam masyarakat. 

Semoga artikel ini bermanfaat, dan jangan lupa baca informasi menarik lainnya hanya di blog Evermos.

Selain itu, Anda dapat kunjungi Evermos untuk mendapatkan penghasilan tambahan tanpa modal. Apalagi, jika Anda tertarik memulai usaha sebagai pebisnis pemula, maka Anda bisa memulainya sebagai reseller Evermos. Klik tombol di bawah ini untuk mendapatkan penawarannya!

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)