4 Contoh Kata Sambutan Singkat Mudah untuk Berbagai Acara!

Sedang mencari contoh kata sambutan singkat yang mudah dihafal dan dipahami? Simak artikel ini karena akan mengulas berbagai contoh kata sambutan yang singkat untuk berbagai acara atau kegiatan. 

Kata sambutan merupakan sebuah pidato penanda dimulainya suatu acara, yang biasanya disampaikan oleh seorang panitia acara, atau seseorang yang berstatus penting seperti tokoh masyarakat yang mendapatkan undangan hadir di acara tersebut. 

Biasanya, kata sambutan yang singkat, padat, dan jelas namun tetap bermakna akan lebih disenangi oleh para hadirin yang ada di acara tersebut. Sebab, apabila terlalu panjang dan bertele-tele maka akan membuat hadirin jenuh dan bosan. 

Kata Sambutan Acara Pelatihan

contoh kata sambutan singkat
Sumber: pexels.com

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Pertama-tama, marilah kita panjaatkan puji dan syukur kepada Allah SWT atas limpahan rahmat dan rezeki baik berupa materi dan kesehatan sehingga kita semua dapat hadir di acara ini. Serta, tak lupa shalawat dan salam kepada nabi besar Muhammad SAW. 

Selanjutnya, saya [nama Anda] selaku panitia acara tentunya sangat berterima kasih kepada para hadirin yang telah meluangkan waktunya untuk datang ke acara pelatihan hari ini. 

Terselenggaranya acara pelatihan ini merupakan bentuk keinginan kita semua dalam berbagi ilmu serta memperluas wawasan dan relasi. Dengan menghadirkan pemateri yang berpengalaman, kita berharap para hadirin atau peserta dapat menyerap ilmu yang pemateri sampaikan. 

Seperti rundown yang telah disampaikan, acara ini akan berlangsung hingga pukul empat sore, dengan penyampaian oleh 2 pameteri dengan topik yang berbeda. 

Sebagai perwakilan dari panitia kegiatan, saya turut memohon maaf apabila selama keberlangsungan kegiatan ini nantinya jika ada kekurangan yang tidak mengenakkan. Namun, yang terpenting adalah bahwa panitia akan memberikan kenyamanan kepada hadirin hari ini dan terbuka terhadap aspirasi dan masukan dari peserta. 

Demikianlah kata sambutan yang bisa saya sampaikan, semoga para hadirin bisa memetik hikmah dan mendapatkan berbagai manfaat pada hari ini. Terima kasih. 

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Selain pidato singkat pembukaan pelatihan, Anda juga dapat mengetahui berbagai contoh kata sambutan singkat untuk buka puasa bersama disini

Sambutan Ketua Panitia

contoh kata sambutan singkat
Sumber: pexels.com

Assalamualaim warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi/ siang/ malam (sesuaikan dengan waktu acara), 

Saya, [Nama Anda], sebagai Ketua Panitia acara [Nama Acara] ini, merasa sangat terhormat bisa menyambut kehadiran Bapak/Ibu/Saudara/i semua pada hari ini. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk hadir dan menjadi bagian dari acara penting ini.

Acara [Nama Acara] ini, diadakan dengan tujuan [sebutkan tujuan acara], dan kami sangat berharap bahwa melalui acara ini, kita semua bisa [sebutkan manfaat atau harapan dari acara tersebut].

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada [sebutkan pihak-pihak yang telah mendukung acara, seperti sponsor, tamu penting, atau peserta yang telah berkontribusi].

Acara ini tidak akan mungkin terlaksana tanpa dukungan dan kerjasama dari semua pihak yang terlibat, dan untuk itu, kami menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya.

Semoga kita semua dapat memanfaatkan waktu kita bersama ini dengan sebaik-baiknya dan semoga acara ini bisa berjalan dengan lancar.

Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Baca Juga: 7 Contoh Teks MC Formal Lengkap Berbagai Acara, Singkat dan Mudah Dihafal!

Sambutan Pernikahan oleh Keluarga Pengantin 

contoh kata sambutan singkat
Sumber: pexels.com

Assalamualaim warahmatullahi wabarakatuh, selamat pagi, salam sejahtera untuk kita semua, semoga selalu dalam lindungan Allah SWT. 

Salam hormat kepada Bapak/Ibu/Saudara/i sekalian, yang telah menghadiri undangan acara pernikahan putri kami pada hari ini. 

Sebagai orangtua dari mempelai, tak henti-hentinya saya mengucap syukur kepada Allah SWT karena telah memberikan kesempatan kepada saya sebagai orangtua untuk melihat putri tercinta saya melangsungkan pernikahan dengan pria yang ia cintai pada hari ini. 

Dalam Islam, pernikahan adalah langkah yang sangat mulia dengan terikatnya hubungan dua orang seumur hidupnya. Doa saya adalah agar pernikahan ini dapat menghadirkan kebahagiaan, cinta, kasih sayang, dan berkah yang berlimpah atas izin Allah. 

Saya juga mengucapkan terima kasih banyak kepada kerabat keluarga besar dan teman-teman yang telah hadir pada acara pernikahan ini, serta telah memberikan doa, harapan, dan dukungannya. 

Untuk kedua mempelai yang saya sayangi, pesan saya sebagai orangtua adalah untuk dapat saling menguatkan dan memandu bahtera rumah tangga ini kepada jalan yang benar dan baik. Saling memahami dan memperbaiki diri menjadi lebih baik satu sama lain sehingga cinta kalian akan selalu abadi. 

Semoga dengan pelaksanaan pernikahan ini, akan menjadi awal kebahagiaan dan keberkahan yang tidak terkira kepada kedua pengantin, dan mempererat hubungan antar keluarga mempelai pria dan wanita.

Terima kasih atas kehadirat dan doa baiknya dari Bapak/Ibu/Saudara/i. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Kata-kata Sambutan Rapat Singkat

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi, salam sejahtera untuk kita semua. 

Sebelumnya, tentunya kita perlu berterima kasih kepada Allah SWT atas berkah jasmani dan rohani yang Allah berikan kepada kita sehingga kita dapat hadir di kegiatan rapat hari ini. Selanjutnya, tidak lupa shalawat selalu kita panjatkan kepada Rasulullah Muhammad SAW. 

Sebagai [jabatan atau posisi Anda], saya mengucapkan terima kasih kepada para anggota [organisasi/kegiatan] yang telah menghadiri rapat hari ini dengan tepat waktu dan sesuai dengan jadwalnya. 

Tujuan pelaksanaan rapat dengan mengumpulkan seluruh anggota pada hari ini adalah untuk berdiskusi mengenai [sampaikan tujuan rapat]. Harapannya, setiap anggota dapat memberikan pendapat dan menyampaikan aspirasinya pada rapat hari ini. 

Rapat ini nantinya akan dipandu oleh [pihak yang memandu kegiatan rapat], dengan durasi diskusi kurang lebih 2 jam. Sehingga, kita perlu memanfaatkan waktu sebaik mungkin. 

Setelah berdikusi, nantinya kita akan menyelenggarakan [kegiatan tambahan lainnya apabila ada]. 

Semoga para anggota/peserta dapat mengikuti kegiatan rapat ini dengan nyaman dan terbuka. Saya selaku [jabatan atau posisi Anda] menyampaikan permintaan maaf apabila nantinya terdapat kekurangan atau hal yang tidak mengenakkan. 

Terima kasih atas perhatiannya. Wassalamualaikum. 

Agar lebih memahami dan menguasai cara penyampaian kata-kata pembukaan acara yang menarik perhatian audiens, simak tayangan berikut ini. 

Demikianlah informasi mengenai contoh kata sambutan singkat dan berbagai poin penting dalam melakukan kata sambutan. Semoga artikel ini bermanfaat, dan Anda dapat menyebarkan informasi ini kepada orang lain. 

Untuk mendapatkan informasi menarik lainnya, Anda bisa mengunjungi blog Evermos

Selain itu, Anda bisa mengunjungi Evermos untuk mendapatkan informasi seputar peluang bisnis menjanjikan sebagai reseller tanpa modal. Temukan berbagai kemudahan berbisnis yang menguntungkan dengan klik tombol di bawah ini.

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)