Kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati – Saat membaca Al-Quran apakah Anda memperhatikan kalimat indah dan mampu menguatkan hati di setiap ayatnya? J
Al-Quran menjadi pedoman hidup umat Islam dan pegangan untuk menjalani kehidupan di dunia dan mencapai kenikmatan di akhirat.
Oleh karena itu Allah menurunkan Al-Qur’an melalui malaikat Jibril kepada Rasulullah SAW agar umat Rasulullah selamat di dunia dan akhirat.
Maka dari itu tak heran jika di dalam Al-Quran banyak sekali kalimat yang memiliki keindahan sehingga dapat menyentuh hati yang membacanya.
Berikut ini adalah beberapa kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati yang bisa Anda baca dan resapi.
Kata-kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati pada Surat Ali Imran Ayat 173
“Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung.” (Q.S Ali Imran: 173).
Ayat ini menunjukkan bahwa Allah satu-satunya pelindung bagi hambanya dan hanya Allah lah yang Maha Penolong.
Oleh karena itu jika ada masalah apapun cukup datang kepada Allah dan minta pertolongan kepadanya.
Kata-kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati pada Surat Fushilat Ayat 34
“Kebaikan tidak sama dengan kejahatan. Tolaklah kejahatan itu dengan cara yang lebih baik, sehingga yang memusuhimu akan seperti teman yang setia.” (Q.S Fushshilat: 34)
Kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati di atas merupakan pengajaran bagi siapapun bahwa membalas seseorang yang berbuat jahat yang paling baik adalah dengan kebaikan.
Karena bisa jadi orang yang menjadi musuh akan menjadi kawan karena kebaikan yang kita lakukan.
Firman Allah SWT yang Menguatkan Hati pada Surat Al-Zalzalah Ayat 7
“Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat biji zarah pun, niscaya akan melihat balasannya.” (Q.S Al-Zalzalah: 7).
Ayat ini menceritakan tentang betapa adilnya Allah kepada hambanya. Allah akan memberikan balasan kepada setiap manusia yang melakukan sesuatu.
Salah satunya adalah kebaikan, Allah berjanji pada ayat tersebut bahwa siapapun yang berbuat baik meskipun hanya sekecil biji zarah maka akan mendapat balasan kebaikan pula.
Kata Mutiara Al Quran pada Surat Asy-Syuura ayat 43
“Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan sesungguhnya perbuatan tersebut termasuk hal-hal yang diutamakan.” (Q.S Asy-Syuura: 43).
Ayat ini menjelaskan bahwa pada kondisi apapun bersabar dan memaafkan adalah hal yang lebih baik dari apapun.
Oleh karena itu setiap muslim diajarkan untuk selalu bersabar dan memaafkan. Karena Allah pun memiliki sifat pemaaf, maka manusia juga harus mampu memaafkan orang lain.
Kata-kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati pada Surat Al-Baqarah Ayat 216
“Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu, boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui.” (Q.S Al-Baqarah: 216).
Kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati di atas yang terdapat pada surat Al-Baqarah ayat 216 tersebut menunjukkan kebesaran Allah.
Allah mengetahui apa yang tidak diketahui oleh hambanya. Meskipun itu hal yang baik bagi manusia, namun Allah lebih mengetahui bahwa itu adalah hal yang buruk.
Kata Mutiara dalam Surat At Taubah Ayat 129
“Wahai jiwa yang tenang, kembalilah kepada Allah dengan hati yang puas, maka masuklah ke dalam rombongan hamba-hamba Ku dan kemudian masuklah ke surga Ku.” (Q.S At Taubah: 129).
Kemudian kalimat pada penggalan ayat di atas pun merupakan renungan bagi kita bahwa untuk mencapai kematian yang tenang dan masuk ke surga, dibutuhkan usaha yang keras saat di dunia.
Misalnya jangan berbuat dosa dan meninggalkan yang dilarang oleh Allah SWT.
Kalimat Mutiara Tentang Kematian pada Surat An-Nisa Ayat 78
“Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkanmu, kendatipun kamu berada dalam benteng yang tinggi dan kokoh.” (Q.S An-Nisa: 78).
Kata mutiara Al Quran pada surat An-Nisa di atas adalah pengingat bagi semua manusia.
Sekeras apapun kita bersembunyi untuk menghindari kematian, maka tak akan bisa. Karena Allah sudah menetapkan takdir setiap hambanya.
Kata-kata Firman Tuhan yang Menyentuh Hati dalam Surat Luqman Ayat 14
“Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada kedua orang ibu bapaknya, ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu.” (QS. Luqman ayat 14).
Kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati ini adalah ayat yang paling pamungkas dan paling menyentuh hati.
Ini menjadi renungan bagi siapapun yang memiliki orang tua baik yang masih ada maupun yang sudah meninggal dunia.
Ayat ini menceritakan betapa berat perjuangan orang tua dalam melahirkan dan mendidik seorang anak. Jadi hormati dan sayangi orang tua Anda sampai kapanpun. Karena ridho orang tua adalah ridho Tuhan juga.
Itulah beberapa kata-kata firman tuhan yang menguatkan hati yang bisa dijadikan sebagai renungan dan mawas diri agar selalu ingat kepada Allah. Semoga kita selalu diberikan kenikmatan oleh Allah SWT.
Baca terus artikel tentang kata-kata bijak dan artikel islami menarik lainnya hanya di Blog Evermos.
Kemudian jika Anda ingin berjualan tanpa modal dan mendapatkan penghasilan jutaan rupiah setiap bulannya, langsung saja bergabung menjadi reseller Evermos di bawah ini.
Rizky Syahaqy, merupakan SEO Content Writer di Blog Evermos yang fokus pada konten bisnis dan doa. Sebelumnya saya merupakan lulusan dari Universitas Islam Negeri Bandung jurusan Ilmu Komunikasi Jurnalistik. Setelah lulus, saya bekerja di dunia kepenulisan selama 1 tahun, yakni menjadi wartawan di sebuah media berita. Namun sejak masih kuliah saya aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bergerak di bidang jurnalistik dan kepenulisan selama 3 tahun. Bahkan semasa kuliah saya sudah bekerja sebagai penulis lepas di berbagai media berita dan penyiar radio. Oleh karena itu saya memiliki kemampuan yang baik dalam menulis dan mencari sumber yang kredibel untuk sebuah tulisan yang saya buat. Semoga yang saya sajikan dapat bermanfaat untuk semua yang membacanya.