Doa Setelah Tasyahud Akhir Sebelum Salam dan Keutamaannya

Sebagian besar umat Islam pasti tahu bahwa tasyahud akhir adalah bacaan sholat terakhir sebelum salam. Namun, sudah tahukah kamu ada doa setelah tasyahud akhir sebelum salam? 

Doa setelah tasyahud akhir sebelum salam ini merupakan sebuah sunnah yang memiliki banyak keutamaan apabila kita membacanya. 

Seperti yang diriwayatkan dalam sebuah hadits Imam Muslim,

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم: إِذَا تَشَهَّدَ أَحَدُكُمْ فَلْيَسْتَعِذْ بِاللَّهِ مِنْ أَرْبَعٍ، يَقُولُ: اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ، وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ، وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ 

Artinya: Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: “Jika kalian telah selesai membaca tasyahud akhir, maka mohonlah perlindungan kepada Allah dari empat perkara, yaitu dari siksa neraka jahannam, dari azab kubur, dari bencana kehidupan dan kematian, dan dari fitnah Dajjal.”

Seperti apa bacaan sebelum salam ini? Apa keutamaan yang kita dapatkan jika mengamalkannya di setiap sholat? Mari simak penjelasannya berikut ini. 

Baca juga: Tata Cara Sholat 5 Waktu Beserta Gambarnya dan Niatnya, Mudah Dipahami!

Bacaan Doa Setelah Tasyahud Akhir Sebelum Salam

Membaca doa setelah tahiyat akhir sebelum salam hukumnya adalah sunnah. Berikut adalah dua doa yang bersumber dari hadits dan dapat kamu amalkan. 

Berikut ini adalah doa sebelum salam tasyahud akhir yang dapat kamu baca setelah membaca bacaan sholat tahiyat akhir



اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ، وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ، وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ

Allahumma inni a’udzubika min adzabi jahannama, wa min adzabil-qabri, wa min fitnatil-mahya wal-mamati, wa min syarri fitnati al-masiihi ad-Dajali.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadamu dari siksa neraka jahanam dan siksa kubur. Dari fitnah kehidupan dan kematian, serta dari keburukan fitnah Dajjal.”

Doa Setelah Tasyahud Akhir Sebelum Salam Versi Dua

Selain bacaan doa di atas, juga ada doa sebelum salam tasyahud akhir lainnya yang Rasulullah SAW ajarkan dan anjurkan untuk kita baca ketika sebelum salam. 

Sebuah hadits riwayat Abdullah bin Amru dari Abu Bakar Ash-Shiddiq Ra. bertanya kepada Rasulullah SAW: “Ajarilah aku sebuah doa yang dapat aku baca di dalam sholat.”

Maka Rasulullah SAWT bersabda:

اللَّهُمَّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي ظُلْمًا كَثِيرًا، وَلاَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلاَّ أَنْتَ فَاغْفِرْ لِي مَغْفِرَةً مِنْ عِنْدِكَ، وَارْحَمْنِي، إِنَّكَ أَنْتَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ

Allahumma inni thalamtu nafsi thulman kathiran, wa la yaghfiru althunuba illa anta, faghfir li maghfiratan min ‘indik, warhamni, innaka anta al-ghafooru al-raheem.

Artinya: “Ya Allah sungguh aku telah menzhalimi diriku dengan kezhaliman yang banyak. Tidak ada yang bisa mengampuni dosa-dosa itu selain Engkau, maka ampunilah aku dengan ampunan dari sisi-Mu, dan sayangilah aku, sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Jika sudah mengamalkan bacaan di atas, maka selanjutnya kamu dapat membaca doa sesudah tahiyat akhir sesudah salam, berikut ini: Dzikir Dan Doa Setelah Sholat Fardhu 5 Waktu.

Keutamaan Bacaan Doa Setelah Tahiyat Akhir Sebelum Salam 

1. Meminta Perlindungan Allah dari Siksa Neraka Jahannam 

Membaca doa setelah tasyahud akhir sebelum salam adalah salah satu permintaan kita kepada Allah agar terhindar dari siksa neraka Jahannam. 

Tentu saja sebagai umat Islam kita tahu bahwa neraka adalah seburuk-buruknya tempat dan siksaan di dalamnya sangatlah pedih. 

2. Meminta Perlindungan Allah dari Azab Kubur

Keutamaan yang kedua yaitu terlindungi dari azab kubur. 

Dalam hadits Tirmidzi, diceritakan bahwa khalifah Utsman bin Affan Ra. pernah menangis melihat pemakaman karena mengingat sabda dari Rasulullah. 

Rasulullah SAW bersabda bahwa liang kubur adalah awal perjalanan akhirat yang menentukan apakah perjalanan selanjutnya akan mudah atau lebih kejam. 

Tentu kita sangat ingin terbebas dari azab kubur, untuk itu salah satu caranya adalah mengamalkan bacaan doa di atas. 

3. Meminta Perlindungan Allah dari Fitnah Dunia dan Kematian

Keutamaan yang ketika yaitu terlindungi dari fitnah dunia dan fitnah kematian. 

Fitnah dunia adalah berbagai syahwat manusia yang mengikuti hawa nafsu yang tidak baik dan menyesatkan. 

Sedangkan fitnah kematian maksudnya yaitu azab kubur ketika setiap manusia ditanya oleh malaikat Minkar dan Nakir.

Baca juga: Cara Sholat Jamak Dzuhur dan Ashar Berapa Rakaat dengan Niat.

4. Meminta Perlindungan Allah dari Fitnah Dajjal dan Keburukannya

Keutamaan mengamalkan bacaan doa tasyahud akhir sebelum salam yang keempat yaitu terlindungi dari fitnah Dajjal. Fitnah Dajjal adalah fitnah yang paling besar dan paling berbahaya. 

Bahkan Rasulullah SAW sudah mengingatkan umatnya untuk berhati-hati terhadap fitnah Dajjal. 

Sehingga, salah satu ikhtiar yang dapat kita lakukan di dunia ini adalah dengan mengamalkan doa sebelum salam pada tahiyat akhir tersebut.

Itulah bacaan doa setelah tasyahud akhir sebelum salam sesuai sunnah yang dapat kamu amalkan.

Jika ingin membaca artikel informatif dan menarik lainnya, kamu dapat kunjungi blog Evermos. 

Selain itu, jika kamu ingin mendapatkan kesempatan untuk berpenghasilan tambahan tanpa modal, dan tidak perlu keluar rumah, kamu bisa cek di Evermos.

Pada platform tersebut, kamu adalah seorang pebisnis pemula, kamu juga bisa mendapatkan bimbingan yang sangat bermanfaat untuk keberjalanan usaha kamu.

Tertarik? Klik tombol di bawah ini untuk registrasi gratis!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)