5 Doa dan Dzikir untuk Membolak Balikkan Hati Seseorang, Insya Allah Mujarab!

Jika saat ini kamu sedang berusaha untuk meyakinkan hati seseorang yang kamu sayangi, maka memanjatkan dzikir dan doa membolak balikkan hati seseorang adalah salah satu cara ampuh yang dapat kamu lakukan.

Sebagai manusia, kita memang tidak dapat mengendalikan keputusan maupun tindakan orang lain. Namun ada kalanya kita berharap orang tersebut sesuai dengan apa yang kita harapkan.

Melalui bacaan doa yang ada di artikel ini, kamu dapat memohon dan meminta kepada Allah agar meluluhkan hati orang tersebut. Sebab, hanya Allah yang dapat membolak balikkan hati hambanya.

Baca juga: Doa Meluluhkan Hati Seseorang dari Jarak Jauh.

Bacaan Doa Membolak Balikkan Hati Seseorang yang Dicintai 

Doa Membolak Balikkan Hati Seseorang
Sumber: canva.com

1. Doa Membolak Balikkan Hati Seseorang

Jika kamu mencintai seseorang yang baik akhlaknya, maka berdoa adalah salah sayu bentuk ikhtiar yang bisa kamu lakukan agar ia juga mencintaimu. Mari amalkan doa berikut ini:

اللَّهُمَّإِنِّي أَسْأَلُكَ حُبَّكَ وَحُبَّ مَنْ يُحِبُّكَ وَالْعَمَلَ الَّذِيْ يُبَلِّغُنِي حُبَّكَ اللَّهُمَّ اجْعَلْ حُبَّكَ أََحَبَّ إِلَيَّ مِنْ نَفْسِيْ وَأَهْلِيْ وَمِنَ الْمَاءِ الْبَارِدِرواه الترمذي

Allahumma Inni as`aluka hubbaka wa hubba man yuhibbuka wal amalal ladzi yu ballighuni hubbak. Allahummaj’al hubbaka ahabba ilayya min nafsi wa ahli wa minal ma’il barid

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu cinta-Mu dan cinta orang-orang yang mencintai-Mu dan aku memohon kepada-Mu perbuatan yang dapat mengantarku kepada cinta-Mu. Ya Allah, jadikanlah cintaMu lebih kucintai daripada diriku, keluargaku, dan air yang dingin (di padang yang tandus).”

Doa di atas bersumber dari potongan hadits riwayat Imam Tirmidzi.

Selain agar dicintai, doa di atas juga dapat kamu amalkan sebagai doa untuk memperoleh pasangan hidup yang sama-sama mencintai Allah SWT.



2. Doa Meluluhkan Hati Seseorang  

Kemudian jika kamu ingin hati seseorang yang kamu cintai luluh dan mampu mencintai kamu juga, maka cobalah baca doa berikut ini:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ، اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ كَمَا سَخَّرْتَ فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allaahumma innaka antal azizul kabir. Wa anaa abduka adhdhoiifudzdzaliil. Alladzii laa khaula wa laa quwwata illaa bika. Allaahumma sakhkhir lii amrii kama sakhkhorta firauna li musa. Wa layyin li qolbahuu kama layyantalhadiida li dawuda. Fa innahu la yantiqu illa bi idznika. Nashiyatuhuu fii qobdhatika. Wa qolbuhuu fi yadiKka. Jalla tsanau wajhik. ya arkhamar rakhimiin.

Artinya: “Ya Allah bahwasanya Engkaulah yang Maha Perkasa lagi Maha Besar. Dan sesungguhnya aku ini adalah hamba-Mu yang hina lagi lemah. 

Ya Allah mudahkanlah bagiku urusanku, sebagaimana Engkau mudahkan bagi urusan Fir’aun kepada Musa dan lunak hati manusia bagiku sebagaimana Engkau melunakkan besi bagi Nabi Daud. 

Engkaulah adalah sebaik-baik pemimpin dan sebaik-baik penolong, wahai Tuhan Yang Maha Hidup, Wahai Tuhan Yang Maha Penguasa, Wahai Tuhan Yang Punya Keagungan dan Kemuliaan, perkenanlah ya Allah.”

Baca juga: 7 Doa Meluluhkan Hati Seseorang Dari Jarak Jauh dalam Islam yang Mujarab.

3. Doa Melunakkan Hati Seseorang

Berikut ini adalah doa yang bisa kita baca agar hati orang yang keras dapat menjadi lembut:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ، اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ كَمَا سَخَّرْتَ فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allaahumma innaka antal azizul kabir. Wa anaa abduka adhdhoiifudzdzaliil. Alladzii laa khaula wa laa quwwata illaa bika. Allaahumma sakhkhir lii … (sebut nama orang dimaksud) kama sakhkhorta firauna li musa. Wa layyin li qolbahuu kamaa layyantal hadiida li dawuda. Fa innahu la yantiqu illa bi idznika. Nashiyatuhuu fii qobdhatika. Wa qolbuhuu fi yadiKka. Jalla tsanau wajhik. ya arkhamar rakhimiin.

Artinya: “Ya Allah, sungguh Engkau Maha Mulia Maha Besar. Sedangkan aku hamba-Mu yang sangat hina dina. Tiada upaya dan kekuatan keculi karena Engkau. Ya Allah, tundukkanlah… (sebut nama orang yang dimaksud) padaku, sebagaimana Engkau telah menundukkan Fir’aun pada Musa AS. Dan luluhkan hatinya untukku, sebagaimana Engkau telah meluluhkan besi untuk Daud AD. Karena sungguh dia takkan berbicara kecuali dengan izin-Mu. Ubu-ubunnya dalam genggaman-Mu, dan hatinya di tangan-Mu. Pujian wajah-Mu telah Agung, wahai yang lebih sayang para penyayang.”

4. Doa Keteguhan Hati dan Iman

Kita juga bisa meminta dengan cara berdoa kepada Allah agar selalu diberikan kelancaran dalam menghadapi segala urusan dengan membaca doa berikut ini:

اللَّهُمَّ أَصْلِحْ لِى دِينِىَ الَّذِى هُوَ عِصْمَةُ أَمْرِى وَأَصْلِحْ لِى دُنْيَاىَ الَّتِى فِيهَا مَعَاشِى وَأَصْلِحْ لِى آخِرَتِى الَّتِى فِيهَا مَعَادِى وَاجْعَلِ الْحَيَاةَ زِيَادَةً لِى فِى كُلِّ خَيْرٍ وَاجْعَلِ الْمَوْتَ رَاحَةً لِى مِنْ كُلِّ شَرٍّ

Allahumma ashlihlii diinilladzii huwa ‘ishmatu amrii, wa ashlih lii dun-yaayallatii fiihaa ma’aasyii, wa ash-lih lii aakhirotiillatii fiihaa ma’aadii, waj’alil hayaata ziyaadatan lii fii kulli khoirin, waj’alil mauta rohatan lii min kulli syarrin.

Artinya: “Ya Allah ya Tuhanku, perbaikilah bagiku agamaku sebagai benteng urusanku, perbaikilah bagiku duniaku yang menjadi tempat kehidupanku, perbaikilah bagiku akhiratku yang menjadi tempat kembaliku! Jadikanlah ya Allah kehidupan ini mempunyai nilai tambah bagiku dalam segala kebaikan dan jadikanlah kematianku sebagai kebebasanku dari segala kejahatan!”

Salah satu ujian yang melatih kesabaran adalah saat menghadapi orang yang keras kepala dan angkuh terhadap diri. Mari amalkan doa berikut: Doa Mujarab untuk Meluluhkan Hati Seseorang.

Dzikir Membolak Balikkan Hati Seseorang

Doa Membolak Balikkan Hati Seseorang
Sumber: canva.com

Jika kamu ingin agar Allah SWT membolak balikkan hati seseorang, maka salah satu dzikir yang dapat diamalkan adalah membaca Surah Al Kautsar sebanyak 3 kali.

Berikut bacaan Surah Al Kautsar:

۞ اِنَّآ اَعْطَيْنٰكَ الْكَوْثَرَ ۞ فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ ۞ اِنَّ شَانِئَكَ هُوَ الْاَبْتَرُ

(1) Innaa a’taina kal kauthar. (2) Fa salli li rabbika wanhar. (3) Inna shani-aka huwal abtar.

Artinya: (1) Sungguh, Kami telah memberimu (Muhammad) nikmat yang banyak. (2) Maka laksanakanlah shalat karena Tuhanmu, dan berkurbanlah (sebagai ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah). (3) Sungguh, orang-orang yang membencimu dialah yang terputus (dari rahmat Allah).

Setelah membaca Al Kautsar sebanyak 3 kali, kemudian akhiri dengan menyebut nama seseorang yang kamu ingin agar Allah SWT membolak balikkan hatinya.

Itulah beberapa bacaan doa dan dzikir untuk membolak balikkan hati seseorang. Mari amalkan doa dan dzikir di atas dengan senantiasa berserah diri kepada Allah SWT.

Jika ingin mendapatkan artikel islami menarik lainnya, kunjungi terus situs Blog Evermos.

Kamu juga bisa mendapatkan penghasilan jutaan rupiah hanya dengan modal HP saja tanpa harus keluar rumah.

Caranya mudah, hanya cukup menjadi reseller Evermos dan daftar sekarang juga dengan menekan tombol di bawah ini.

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)