Cara Mencuci Baju Putih dengan Sitrun Agar Kinclong Kembali, Mudah dan Cepat!

Kamu kesulitan menghilangkan noda di baju putih meski sudah dicuci berkali-kali? Kamu bisa mencoba cara mencuci baju putih dengan sitrun yang akan dibahas di artikel ini!

Baju putih memang menjadi pakaian andalan untuk outfit apapun. Namun, merawat baju putih agar selalu bersih adalah tantangan tersendiri. 

Karena warnanya putih, maka rentan terkena noda atau menjadi kekuningan. Apalagi, terkadang mencuci baju putih yang terkena noda tidak ampuh hanya dengan deterjen biasa. 

Oleh karena itu, kali ini kamu bisa mencoba cara menghilangkan noda di baju putih dengan sitrun. Apa itu sitrun? Apakah sitrun bisa memutihkan baju putih? Bagaimana caranya? 

Untuk mendapatkan jawabannya, mari simak penjelasan lengkapnya berikut ini!

Baca juga: 5 Cara Membersihkan Setrika yang Lengket dan Gosong agar Licin Kembali, Ampuh!

Cara Mencuci Baju Putih dengan Sitrun 

cara mencuci baju putih dengan sitrun
Sumber: canva.com

Sitrun atau asam sitrat merupakan senyawa asam yang biasa digunakan sebagai pengawet untuk makanan dan minuman. 

Namun, selain untuk pengawet, karena kandungan asam yang ada di sitrun, ternyata senyawa ini juga bisa untuk menghilangkan noda pada baju putih. 

Bahkan, selain untuk pakaian putih, sitrun juga ampuh untuk membersihkan sepatu putih. Kamu bisa baca caranya disini: 11 Cara Mencuci Sepatu Putih Agar Tidak Kuning dengan Mudah dan Cepat.

Alat dan Bahan: 

Cara mencuci baju putih dengan sitrun sangatlah mudah. Beberapa alat dan bahan yang kamu butuhkan adalah sebagai berikut: 

  • Sitrun atau asam sitrat yang dapat kamu beli di toko bahan makanan terdekat. 
  • Air hangat secukupnya. 
  • Wadah mencuci baju, seperti ember. 
  • Sikat pakaian atau bekas sikat gigi yang tidak terpakai. 

Langkah-Langkah: 

Apabila alat dan bahan di atas sudah terkumpul, selanjutnya berikut ini langkah-langkah yang dapat kamu praktekkan di rumah: 

1) Masukkan air hangat ke dalam wadah pakaian. 

2) Masukkan sitrun ke dalam air dengan perbandingan ideal yaitu 1 sendok makan sitrun untuk 250 ml air. 

3) Aduk air hangat hingga sitrun melarut. 

4) Masukkan dan rendam baju putih yang terkena noda ke dalam wadah air larutan sitrun.

5) Diamkan baju putih yang terendam selama 10 hingga 15 menit untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Apabila noda belum sepenuhnya hilang, kamu bisa merendamnya semalaman. 

6) Untuk noda-noda yang tidak dapat hilang hanya dengan direndam, kamu bisa menggosok noda tersebut dengan sikat pakaian dengan menggunakan air larutan sitrun. 

7) Jika noda sudah sepenuhnya hilang, selanjutnya bilas baju putih dengan air bersih, kemudian lanjutkan mencucinya dengan deterjen biasa.

Noda-noda pada baju putih yang bisa kamu bersihkan dengan sitrun ini dapat berupa noda minyak, saus sambal, kopi, noda deodorant di bagian ketiak baju, hingga berbagai kotoran lainnya.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan sitrun untuk baju putih yang sudah berwarna kekuningan karena pemakaian yang sudah cukup lama.

Agar lebih ampuh lagi, kamu juga bisa menambahkan produk pemutih pakaian lainnya ketika mencuci baju putih dengan sitrun dan deterjen.

Selain penjelasan di atas, kamu dapat menonton tayangan mengenai cara menghilangkan noda di baju putih dengan sitrun berikut ini:

Demikianlah penjelasan menganai cara menghilangkan noda di baju putih dengan sitrun. Semoga artikel ini bermanfaat untuk mengatasi permasalahan noda membandel pada baju putih kamu!

Jika kamu ingin tahu tips & trik serta berbagai informasi menarik lainnya, kamu bisa mendapatkannya hanya di blog Evermos.

Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi Evermos untuk mendapatkan tawaran penghasilan tanpa modal melalui bisnis reseller Evermos, atau klik tombol di bawah ini untuk registrasi secara gratis!

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)