Sejak bisnis online menjadi tren yang semakin populer di Indonesia, tak ada alasan lagi untuk tidak bisa memulai suatu bisnis. Bahkan saat ini sudah banyak aplikasi jualan online tanpa modal dan stok barang sebagai solusi para calon pebisnis yang terkendala dengan modal uang.
Jika Anda adalah salah satu calon pebisnis yang ingin memulai usaha tanpa modal, Anda berada pada artikel yang tepat. Melalui artikel ini, Anda akan mendapatkan berbagai informasi mengenai aplikasi jualan online tanpa modal dan stok barang. Simak sampai akhir ya!
Baca juga: 21 Usaha Rumahan Modal 10 Ribu, Auto Laris Manis!
Bisnis Tanpa Modal dan Stok Barang, Emang Bisa?
Bisnis tanpa modal dan stok barang memang menjadi pertanyaan yang sering muncul oleh berbagai kalangan. Sebab modal dan stok barang adalah dua hal penting dalam menjalankan bisnis.
Meskipun terdengar mustahil, namun berkat kemajuan teknologi dan adanya aplikasi khusus, memulai bisnis online tanpa modal dan stok barang sangat mungkin dilakukan. Jadi, jika Anda bertanya, “emang bisa bisnis tanpa perlu modal dan stok barang?”
Jawabannya, tentu bisa!
Bisnis online tanpa modal dan stok barang pada dasarnya menjadi merupakan model bisnis dropshipping. Dropshipping adalah konsep ketika Anda sebagai atau dalam istilah bisnis yaitu seorang dropshipper, tidak perlu menyimpan stok barang sendiri.
Sebaliknya, ketika pesanan pelanggan masuk ke toko online, Anda akan menghubungi supplier atau produsen yang menyediakan stok barang. Kemudian supplier akan memproses pengemasan hingga pengiriman produk langsung kepada pelanggan.
Baca juga: Cara Menjadi Dropshipper yang Sukses Bagi Pemula
Keunggulan Bisnis Dropshipping
Salah satu keunggulan utama dari bisnis sebagai dropshipper adalah Anda tidak memerlukan pengeluaran modal besar, yang dalam hal ini berupa uang untuk membeli stok barang terlebih dulu sebelum dijual.
Sehingga, peluang ini memungkinkan Anda memulai bisnis dengan biaya yang relatif rendah dari pada bisnis tradisional yang perlu modal awal untuk stok produk yang dijual.
Keunggulan lainnya yaitu, Anda tidak perlu pusing memikirkan pengemasan produk dan pengiriman. Sebab proses tersebut merupakan tanggung jawab dari supplier sebagai pemasok barang.
Tertarik untuk memulai bisnis dropship?
Dalam memulai bisnis dropshipping, Anda dapat memanfaatkan berbagai aplikasi jualan online tanpa modal dan stok barang yang sudah banyak tersedia di playstore.
Aplikasi Jualan Online Tanpa Modal dan Stok Barang
Berikut merupakan aplikasi bisnis online tanpa modal dan stok barang yang bisa menjadi pertimbangan mitra bisnis Anda.
1. Shopee Dropshipping
Sepertinya tidak ada yang tidak kenal dengan platform jual beli online yang satu ini. Shopee, salah satu platform e-commerce terbesar di Indonesia, juga menyediakan fitur dropshipping.
Anda dapat mendaftar sebagai penjual di Shopee dan menjual produk dari supplier tanpa perlu menyimpan stok barang. Ketika ada pesanan, Anda hanya perlu menghubungi supplier untuk mengirimkan barang langsung kepada pelanggan
Baca juga: Cara Dropship Di Shopee | Peluang Bisnis Tanpa Modal
2. Lazada Seller Center
Lazada adalah platform e-commerce terkenal di Indonesia yang juga menyediakan opsi dropshipping melalui fitur “Lazada Seller Center”. Anda dapat mendaftar sebagai penjual di Lazada, menjalin kerjasama dengan supplier, dan menjual produk tanpa harus menyimpan stok barang.
Baca juga: Panduan Lengkap Menjadi Dropship Lazada di Tahun 2023
3. Google Bisnis
Google Bisnis merupakan platform yang dirancang untuk membantu bisnis meningkatkan visibilitas mereka dalam pencarian Google dan Google Maps.
Meskipun Google Bisnis tidak secara khusus didesain untuk dropshipping, Anda masih dapat memanfaatkannya untuk mempromosikan produk dari supplier atau produsen yang bekerja sama dengan Anda.
Dengan menggunakan Google Bisnis, Anda dapat membuat profil bisnis yang informatif, termasuk alamat, nomor telepon, jam operasional, dan deskripsi bisnis Anda.
Anda juga dapat menambahkan foto produk dan promosi khusus yang dapat menarik perhatian pelanggan potensial.
4. Evermos – Dropship dan Reseller Syariah Pertama Indonesia
Evermos adalah aplikasi dropshipper dan reseller syariah pertama di Indonesia yang menawarkan layanan dropshipping. Aplikasi ini dirancang khusus untuk membantu Anda memulai bisnis jualan online tanpa modal dan stok barang sendiri.
Melalui Evermos, Anda dapat mendaftar sebagai reseller dan memilih produk-produk yang ingin Anda jual. Aplikasi ini bekerja dengan berbagai supplier atau produsen yang menyediakan stok barang.
Ketika Anda mendapatkan pesanan dari pelanggan, Anda hanya perlu menghubungi supplier terkait melalui aplikasi untuk mengatur pengiriman langsung kepada pelanggan.
Salah satu keunggulan Evermos adalah fokusnya pada prinsip bisnis syariah. Aplikasi ini menawarkan produk halal dan sesuai dengan nilai Islam, sehingga cocok untuk Anda yang ingin menjalankan bisnis dengan pendekatan yang berlandaskan kepercayaan dan nilai agama.
5. Dusdusan
Selanjutnya adalah aplikasi penghubung supplier dan dropshipper yaitu Dusdusan. Sebagai aplikasi bisnis tanpa modal, Dusdusan menyediakan supplier yang menjual produk rumah tangga dari berbagai merek.
Apabila Anda ingin menjadi dropshipper di Dusdusan, Anda dapat menggunakan fitur Sistem Titip DropShip (TDS). Sehingga Anda dapat menemukan banyak sekali agen supplier yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
6. Riselio
Riselio adalah sebuah platform yang menghubungkan dropshipper dan reseller dengan supplier untuk memudahkan bisnis dropshipping. Dengan menggunakan Riselio, Anda dapat memulai bisnis jual online tanpa harus menyimpan stok barang sendiri.
Sebagai dropshipper di Riselio, Anda dapat menjelajahi berbagai produk yang tersedia dari berbagai supplier yang telah bekerja sama dengan platform ini. Anda dapat memilih produk yang ingin Anda jual, menentukan harga jual, dan mengunggah gambar dan deskripsi produk ke toko online Anda.
7. Sirclo
Selain aplikasi jualan online tanpa modal dan stok barang yang sudah disebutkan di atas, Sirclo juga menjadi alternatif aplikasi jual beli untuk dropshipper. Pada aplikasi Sirclo, terdapat setelan seperti situs marketplace sehingga Anda dapat melakukan transaksi jual beli dengan mudah.
Selain jual beli bisnis dropship, pengguna juga dapat memanfaatkan aplikasi Sirclo untuk membuat situs online tanpa perlu melakukan sewa domain. Sebagai dropshipper, Anda juga dapat terhubung dengan toko online di berbagai marketplace besar.
8. Paidin
Keunggulan dari aplikasi dropship Paidin adalah adanya fitur COD (cash on delivery) untuk para dropshipper. Sehingga, Anda tidak perlu mengeluarkan modal dulu untuk memesan barang kepada supplier.
Nantinya, pelanggan lah yang akan membayar pesanannya, dan Anda cukup menunggu hingga komisi sebagai dropshipper masuk ke akun bisnis Anda di Paidin.
Keuntungan yang kamu dapatkan di Paidin sebagai dropshipper mulai dari 10% hingga 20% dari harga jual produk milik supplier di aplikasi jualan online tanpa modal yang satu ini.
9. Sahabat Dropshipper
Aplikasi selanjutnya adalah Sahabat Dropshipper, yang merupakan marketplace business to business (B2B) yang mempertemukan dropshipper dan reseller dengan para supplier atau pemilik produk.
Anda dapat dengan mudah menggunakan aplikasi atau website dari Sahabat Dropshipper untuk menemukan supplier yang tepat untuk bisnis Anda. Tanpa perlu stok barang dan modal awal yang sangat minim, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal dengan bermitra bersama supplier di Sahabat Dropshipper.
10. RateS
Aplikasi terakhir yaitu RateS, yaitu aplikasi khusus reseller dan dropship dengan keunggulan yaitu Anda dapat mengembangkan skill bisnis bersama tim RateS.
Kamu dapat memulai bisnis di aplikasi ini tanpa perlu memikirkan pengemasan, pengiriman hingga stok barang. Sehingga, yang Anda perlukan adalah fokus berjualan.
Resiko kerugian dari bisnis Anda juga akan rendah, selain itu Anda dapat berbisnis tanpa terikat, dan bebas memulainya kapanpun dan dimanapun.
Saatnya Menjadi Dropshipper Tanpa Modal dan Stok Barang!
Dari penjelasan mengenai aplikasi bisnis online tanpa modal dan stok barang di atas, apakah Anda sudah semakin yakin untuk memulai bisnis dropship?
Jika iya, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah memikirkan dan mempertimbangkan produk apa yang akan Anda jual. Selain itu, jangan lupa untuk menentukan target pelanggan dari produk tersebut.
Setelah mantap untuk memulai, saatnya Anda memilih aplikasi penghubung dropshipper dan supplier pilihan agar bisnis dropship Anda berjalan dengan lancar dan meraup keuntungan. Selalu pastikan supplier yang Anda ajak kerja sama merupakan supplier yang amanah dan terpercaya.
Salah satu aplikasi penyedia supplier aman dan terpercaya dapat Anda temukan di Evermos. Anda dapat menemukan banyak supplier penyedia produk jualan Anda dengan mendaftarkan diri secara GRATIS di aplikasi Evermos.
Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat berbisnis!
Sania adalah SEO Content Writer yang aktif menulis di website Evermos. Lulus sebagai sarjana Ilmu Komunikasi, Sania sudah gemar berbagi perspektif dan informasi melalui tulisan sejak 2018. Hingga saat ini, Sania terus meningkatkan kemampuan menulis dan mengedit konten sesuai standar SEO.