Renungkan Kata Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kehidupan Ini

Kata kata mutiara bahasa Arab tentang kehidupan – Dalam menjalani kehidupan, pasti Anda pernah merasakan ada di satu titik jenuh yang membuat hidup tak semangat.

Maka yang diperlukan adalah sebuah pecutan yang mampu memberikan api semangat dalam hidup Anda. 

Salah satu bentuk pecutan itu adalah kata kata mutiara atau kalimat motivasi. Karena seringkali seseorang yang sedang berputus asa memilih untuk membaca kata kata motivasi untuk menyemangati dirinya.

Oleh karena itu artikel ini akan memberikan kata kata mutiara bahasa Arab tentang kehidupan lengkap dengan arti dan maknanya agar hidup Anda semakin bergairah.

Kata Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kehidupan 

kata kata mutiara bahasa arab tentang kehidupan
sumber : shutterstock.com

“Al ‘ilmu shoidun wa alkitaabatu qoyyiduhu. Qoyyid shuyuudaka bi alhibaali al waatsiqoti.”

Artinya: Ilmu itu seperti hewan buruan sedangkan tulisan adalah tali ikatannya. Maka ikatlah hewan gembalamu dengan tali yang kuat.

Makna yang dapat diambil dari kalimat di atas adalah sebuah ilmu yang didapat tidak boleh dilepaskan begitu saja.

Namun harus dipegang dan diikat dengan kuat, agar apa yang sudah didapatkan akan menjadi sebuah kehidupan.

Kata Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kehidupan dan Kesabaran

kata kata mutiara bahasa arab tentang kehidupan
sumber : shutterstock.com

“As shobru kaa as shobiri murrun fii madzaaqotihi. Lakinna ‘awaaqibahu ahlaa mina al ‘asali.”

Artinya: Kesabaran itu seperti buah Shabir (sejenis tanaman obat) yang rasanya pahit. Akan tetapi hasil yang didapatkan setelahnya lebih manis daripada madu.

Kata kata mutiara bahasa Arab tentang kehidupan di atas adalah pelajaran bahwa bersabar merupakan hal yang manis.

Meskipun awalnya terasa pahit namun akhir dari sebuah kesabaran adalah kenikmatan yang luar biasa.

Siapa yang Bersungguh-sungguh maka Akan Sukses

kata motivasi
Sumber: pexels.com

“Man jadda wajada.”

Artinya: Barang siapa bersungguh-sungguh, maka dia akan mendapatkan (kesuksesan).

Dalam hidup yang dijalani saat ini yang dibutuhkan adalah kesungguhan. Karena niat saja tidak cukup untuk mengabulkan semua yang diinginkan.

Maka bersungguh-sungguhlah dalam melakukan sesuatu agar apa yang diinginkan dapat terwujud sesuai harapan.

Kebenaran Itu Pahit, namun Katakanlah

kata bijak laki laki
Sumber: pexels.com

“Qulil haqqo walau kaana murrun.”

Artinya: Katakanlah kebenaran itu walaupun pahit.

Salah satu perbuatan yang berat dilakukan adalah jujur, jarang sekali ada orang yang jujur untuk mengatakan apa yang sebenarnya terjadi.

Kebanyakan orang akan menutupi kesalahan yang diperbuatnya agar ia merasa aman. Namun justru hal itu adalah sebuah kesalahan yang harus ditinggalkan.

Karena mengatakan kebenaran meskipun itu pahit dan sulit namun harus disampaikan. 

Kata Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kehidupan dan Akhlak

kalimat mutiara
sumber : shutterstock.com

“Khoirun naasi ahsanuhum khulukon wa anfa’ahum linnaas.”

Artinya: Sebaik-baik manusia adalah yang terbaik budi pekertinya dan yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya.

Kalimat di atas adalah gambaran bagaimana seseorang itu harus bermanfaat bagi orang lain. 

Selain itu orang yang paling baik di antara yang terbaik adalah mereka yang memiliki budi pekerti dan akhlak yang baik.

Siapapun yang Malas maka Akan Menyesal

kata kata mutiara bahasa arab tentang kehidupan
sumber : shutterstock.com

“Ijhad walaa taksal wa laa takun ghoofilan fa nadaamatu al ‘uqbaa liman yatakaasal.”

Artinya: Bersungguh- sungguhlah dan jangan bermalas- malasan dan jangan pula lengah, karena penyesalan itu bagi orang yang bermalas- malasan.

Hidup harus tetap semangat, jangan sampai merasa kalau dunia ini bisa dinantikan. Oleh karena itu jangan sampai merasa malas melakukan apapun. 

Karena sesungguhnya kemalasan adalah sebuah jurang kehidupan yang akan menuntun ke arah penyesalan. 

Jadi hiduplah dan tetap bersemangat karena malas hanya untuk orang-orang yang tak memiliki tujuan. 

Waktu Luang dan Harta adalah Perusak Kehidupan

kata bijak tentang uang dan harta
Sumber: pexels.com

“Inna as syabaaba wa al faroogo wa aljiddata mafsadatun lilmar i ayya mafsadatin.”

Artinya: Sesungguhnya masa muda, waktu luang, dan banyak harta adalah perusak seseorang dengan sebenar- benarnya kerusakan.

Kalimat di atas mengajarkan bahwa masa muda, banyak waktu luang dan harta akan menjadi perusak kehidupan.

Itu terjadi jika seseorang tidak bisa memanfaatkannya dengan baik dan tidak digunakan untuk hal yang salah.

Masa muda dan waktu luang memang berkaitan, maka jangan menjadi anak muda yang menyia-nyiakan waktu luang. Manfaatkan ia untuk menjadikan diri semakin berkualitas.

Begitu pun dengan uang dan harta, gunakanlah sebaik mungkin dan untuk ibadah. Jangan sampai harta yang dimiliki menjadi ladang dosa.

Hargai Ibu Selagi Masih Ada karena Ibu adalah Sumber Kebahagiaan

kata motivasi
Sumber: google.com/bersosial

“Ummii kagiimata tahmilu humuumanaa jamiil’an wa laa tumthorunaa ilaa farhan.”

Artinya: Ibu selaksa awan, ia menanggung seluruh kesusahan kita, dan ia tidak menghujani kita kecuali dengan kebahagiaan.

Hidup yang dijalani saat ini tidak akan berhasil dan bahagia tanpa adanya doa dari seorang ibu. Oleh karena itu penting sekali untuk menghargai ibu.

Bahkan jadikanlah ibu sebagai orang yang paling spesial di dunia ini, doakan ia dan sayangi ia, senantiasa hidup akan menjadi lebih tenang dan bahagia.

Itulah kata kata mutiara bahasa Arab tentang kehidupan yang bisa Anda baca dan dijadikan sebagai penyemangat. Semoga bermanfaat!

Kunjungi terus situ Blog Evermos untuk mendapatkan artikel motivasi lainnya. 

Jika Anda ingin memiliki usaha tanpa memerlukan modal, caranya mudah banget. SIlahkan bergabung menjadi reseller Evermos dan dapatkan keuntungannya.

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)