Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan Penuh Haru

Kata kata islami menyentuh hati tentang kehidupan – Kehidupan memang tak selamanya indah, pasti akan selalu ada masa di mana semuanya serba susah. Salah satu cara mengobatinya adalah dengan membaca kata kata islami menyentuh hati tentang kehidupan agar hati kembali tegar.

Banyak sekali kata kata yang bisa menyemangati diri sendiri di kala semua orang tak peduli tentang kehidupan ini.

Berikut ini adalah kumpulan kata kata islami menyentuh hati tentang kehidupan yang bisa kita jadikan sebagai motivasi hidup.

Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan dalam Al-Quran

Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan
Sumber: unsplash.com

Di dalam kitab suci Al-quran banyak sekali kalimat yang sangat berkaitan dengan kehidupan, karena sejatinya Al-quran memang menjadi pedoman hidup manusia.

Inilah beberapa kata-kata yang terkandung dalam Al-Quran yang bisa kita jadikan sebagai renungan dan pelajaran.

“Dan mintalah pertolongan dengan sabar dan shalat.” (Q.S Al-Baqarah: 45).

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” (Q.S Al-Baqarah: 286).

“Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar.” (Q.S Ar-Rum: 60).

“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (Q.S Al-Insyirah: 5-6).

Ayat-ayat di atas mengajarkan bahwa hidup adalah sebuah perjalanan, akan ada saat di mana semua mudah, dan ada saat semua menjadi susah.

Allah berjanji kepada hambanya akan memberikan apapun yang diminta oleh hambanya. Selain itu, setelah kesulitan pasti ada kemudahan.

Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan dalam Firman Allah

Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan
Sumber: unsplash.com

“Jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu.” (Q.S Ibrahim: 7).

“Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk.” (Q.S Huud: 114).

“Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu Dia memberikan petunjuk.” (Q.S Ad-Duha: 7).

“Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (Q.S Al-Baqarah: 155).

Firman Allah SWT dalam kitab suci Al-quran di atas menunjukkan kekuasaan Allah kepada orang-orang yang bersyukur dan sabar.

Allah akan memberikan ujian tidak akan melebihi batas kemampuan hambanya. Dan Allah akan memberikan sebuah cahaya kepada orang yang sabar dalam menghadapi ujian yang diberikan-Nya.

Oleh karena itu kita wajib bersyukur atas apa yang diberikan oleh Allah kepada kita, maka Allah akan memberikan nikmat yang tak terhingga pada suatu masa.

Kata Kata Islami Menyentuh Hati dan Mengharukan Tentang Kehidupan

Kata Kata Islami Menyentuh Hati Tentang Kehidupan
Sumber: pexels.com

Ketika dalam keadaan sulit, hati pasti akan selalu tergerak untuk meminta pertolongan kepada Allah.

Karena memang Allah lah yang mampu menolong kita di saat semua orang tak bisa membantu lagi.

Inilah kata-kata penuh makna di saat hidup sedang tidak baik-baik saja.

“Ingatlah Allah saat hidup tak berjalan sesuai keinginanmu. Allah pasti punya jalan yang lebih baik untukmu.”

“Jangan hanya berterima kasih kepada Allah ketika semuanya berjalan baik, terima kasih kepada-Nya bahkan ketika segala sesuatunya terasa sulit.”

“Allah tahu apa yang terbaik buat kamu dan kapan waktu yang tepat untuk kamu memilikinya.”

“Bila ingin mendapatkan sesuatu, belajarlah dengan memberi sesuatu.”

“Hidup itu singkat dan tidak pasti. Kamu tidak pernah tahu kapan waktu hidupmu di dunia ini akan berakhir. Awali harimu dengan bismillah, akhiri dengan alhamdulillah.”

“Orang kuat bukan berarti ia tidak pernah menangis tetapi orang yang terus istiqomah dalam menghadapi setiap ujian dan godaan.”

“Rezeki itu adalah ujian. Dimewahkan bukan berarti dimuliakan, disempitkan bukan berarti dihinakan. Dua kunci yang meluluskan kita adalah syukur dan sabar.”

Kalimat Motivasi ketika Hidup sedang Susah

motivasi
Sumber: pexels.com

Kemudian, ini adalah kata-kata motivasi ketika kita sedang merasakan begitu sulitnya hidup agar tetap semangat bahwa akan ada terang setelah gelap.

“Tidak masalah orang lain tidak memperhatikan kebaikan yang kamu lakukan. Yang terpenting adalah bahwa Allah memperhatikannya. Jangan pernah lupakan itu.”

“Hidup ini terlalu singkat untuk mengejar sesuatu yang tidak membawa kita makin dekat dengan surga.”

“Jangan menunggu kaya untuk bersedekah, justru sebaiknya bersedekahlah untuk bisa membuka pintu rezeki dan juga harta.”

“Hidup adalah sebuah perjalanan, yakni perjalanan dari Allah yang kemudian kembali lagi kepada Allah.”

“Bersyukurlah jika Allah memberimu ujian hidup, karena artinya Allah memberikanmu kesempatan untuk berubah menjadi manusia yang lebih baik lagi.”

Itulah beberapa kata kata islami menyentuh hati tentang kehidupan yang bisa Anda baca dan renungkan. Percayalah bahwa Allah akan selalu Anda bersama orang-orang yang sabar.

Meraih Berkah Bersama Evermos

jadi reseller evermos
Sumber: google.com/bersosial

Jika Anda ingin membaca artikel islami menarik lainnya, silahkan kunjungi situs Blog Evermos. Selamat membaca!

Selain itu, dapatkan manfaat untuk berikhtiar bersama Evermos hanya dalam satu aplikasi, selain itu ada banyak penawaran dan promo menarik lainnya yang bisa Kamu dapatkan secara cuma-cuma.

Inilah benefit yang akan Anda dapatkan secara GRATIS:

  1. Punya toko online sendiri cuma modal HP,
  2. Jualan 80.000++ produk lokal berkualitas
  3. Akses E-Katalog tanpa batas
  4. Belajar bisnis dipandu trainer professional
  5. Gratis Ongkir*
  6. Packing dan pengiriman semua dari Evermos yang bantu,
  7. Bisa banget Jastip (Jasa Titip) untuk teman terdekat
  8. Kesempatan Umroh* tanpa diundi

*Syarat dan Ketentuan berlaku

Tertarik untuk mencobanya? Dapatkan akses ke seluruh produk dan siap jual sekarang juga dengan klik tombol di bawah berikut ini.

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)