8 Jualan yang Laris Tiap Hari | Cobalah, Pasti Untung Besar

Jualan yang laris – Siapapun orangnya, pasti akan selalu ingin sukses dalam berwirausaha atau berbisnis. Oleh karena itu carilah jualan yang laris tiap hari agar keuntungan selalu datang.

Salah satu jualan yang paling laris dan sudah pasti laris manis adalah jualan kue jajanan pasar atau kue basah.

Pasti semua orang menyukainya, selain rasanya enak, harga dari kue basah juga sangat murah dan terjangkau, yakni mulai dari seribuan hingga lima ribuan.

Oleh karena itu, jika ingin selalu untung, maka jualan yang laris tiap hari seperti kue basah dan kue kering adalah solusinya.

Selain pasarnya sudah pasti, keuntungannya pun cukup besar dan terjamin.

Artikel ini adalah rekomendasi jualan yang laris tiap hari dan cara membuatnya. Berikut adalah artikelnya.

8 Jualan yang Laris dan Cara Membuatnya

Berikut ini adalah rekomendasi 8 jualan yang laris dan cara membuatnya agar mendapat untung besar:

1. Kue Putu Ayu

Jualan yang Laris
Sumber: google.com/bersosial

Jualan yang laris pertama yang sudah pasti semua orang tahu dan semua orang suka adalah kue putu ayu.

Kue putu ayu sangat cocok untuk dijadikan bisnis dan dijual dengan harga yang murah, tapi untung yang bisa didapatkan bisa berkali-kali lipat dari modal.

Berikut ini adalah cara membuat kue putu ayu agar enak dimakan dan laku dijual:

Bahan yang diperlukan

  • Telur 4 butir
  • Soda pengembang 1 sdt
  • Tepung terigu 200 gram
  • Gula pasir 200 gram
  • Garam secukupnya
  • Santan yang direbus 200 ml
  • Pasta pandan
  • Perasa Vanila
  • Kelapa parut.

Cara membuatnya

  • Campur telur, gula pasir, garam, dan soda pengembang
  • Masukkan tepung terigu sambil diayak
  • Aduk rata adonan dan tambahkan perasa vanila
  • Tambahkan santan kental dan pasta pandan
  • Siapkan cetakan lalu oles dengan minyak
  • Masukan kelapa parut ke dalam cetakan
  • Kukus hingga kue matang
  • Setelah matang, taburkan kelapa parut.

Cobalah untuk membuatnya di rumah sekarang juga.

2. Jualan yang Laris: Hunkwe

Jualan yang Laris
Sumber: google.com/bersosial

Kemudian yang bisa Anda jual adalah kue hunkwe. Kue ini sangat populer di kalangan masyarakat dan memiliki rasa yang enak.

Selain itu teksturnya yang lembut dan manis cocok untuk dikonsumsi oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Mak jika Anda menjual makanan ini sudah pasti laris manis.

Berikut adalah bahan dan cara membuat kue hunkwe:

Bahan-bahan yang diperlukan

  • Sagu mutiara 100 gr
  • Tepung hunkwe 50 gr
  • Gula pasir 100 gr
  • Santan 500 ml
  • Vanili 1/4 sdt
  • Garam 1/4 sdt

Cara membuatnya

  • Rebus sagu sampai matang
  • Angkat dan cuci dengan air dingin lalu tiriskan
  • Cairkan tepung hunkwe dengan santan
  • Rebus sisa santan dengan garam sampai mendidih
  • Masukan cairan tepung hunkwe, vanili, gula lalu aduk sampai larut
  • Bungkus adonan kue dengan bungkus plastik lalu lipat.

Cukup mudah, bukan?

3. Klepon

Jualan yang Laris
Sumber: google.com/bersosial

Kue basah yang di dalamnya berisi gula merah adalah klepon. Cara membuat klepon sangat mudah.

Dan ketika Anda menjualnya pun akan sangat mudah, karena semua orang menyukainya.

Dikutip dari bhinneka.com, berikut adalah cara membuat klepon:

Bahan yang digunakan

  • Tepung ketan 500 gram
  • Tepung beras 100 gram
  • Air matang 400 ml
  • Daun pandan 20 lembar
  • Gula merah 100 gram
  • Kelapa parut untuk taburan
  • Garam 1 sdt.

Cara membuatnya

  • Campur kelapa parut dengan garam dalam wadah
  • Kukus parutan kelapa untuk taburan sampai matang
  • Blender daun pandan dan air lalu saring dan sisihkan air pandan
  • Campur tepung ketan dan tepung beras
  • Tuang air pandan ke dalam adonan tepung sambil diuleni sampai kalis
  • Ambil adonan klepon dan pipihkan dengan tangan
  • Isi bagian tengah dengan gula merah
  • Tutup adonan klepon kembali
  • Rebus adonan klepon dalam air mendidih sampai mengapung
  • Setelah mengapung dan dingin, angkat lalu gulingkan ke taburan kelapa parut..

4. Jualan yang Laris: Misro

Klepon
Sumber: google.com/bersosial

Masih dengan yang manis-manis, namun kali ini dengan cara masak yang berbeda, yakni digoreng.

Adalah misro, makanan yang berbahan dasar singkong dan gula merah ini merupakan “teman sedarah” dengan combro.

Peluang usaha jualan misro sangat cocok ketika berada di lingkungan pasar atau perkampungan. Maka keuntungan sudah pasti didapatkan.

Berikut adalah cara membuatnya:

Bahan-bahan yang diperlukan

  • Singkong parut 500 gram
  • Kelapa parut 150 gram
  • Garam 1/2 sdt
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya
  • Gula merah iris halus 150 gram.

Cara membuat misro

  • Campur singkong parut, kelapa parut, dan garam
  • Aduk adonan hingga rata
  • Panaskan minyak goreng
  • Ambil adonan lalu pipihkan di telapak tangan
  • Beri isian gula merah di tengahnya
  • Tutup adonan, padatkan, lalu bulatkan
  • Goreng misro ke dalam minyak panas sampai berwarna kecoklatan.

Cukup mudah, bukan? Selamat mencobanya.

5. Cenil

Cenil
Sumber: google.com/bersosial

Kemudian ada cenil, Anda pasti suka dengan makanan yang bertekstur kenyal dan manis ini.

Jangan hanya suka, cobalah untuk membuatnya di rumah dengan cara berikut ini:

Bahan yang diperlukan:

  • Singkong 1 kg
  • Kelapa parut 150 gr
  • Gula pasir 100 gr
  • Agar-agar plain 1 sachet
  • Garam 1/2 sdt
  • Pewarna makanan
  • Kelapa parut secukupnya.

Cara membuatnya

  • Kupas dan parut singkong
  • Campurkan semua bahan dan aduk sampai rata
  • Bagi adonan jadi beberapa bagian, lalu beri pewarna sesuai selera
  • Taruh ke cetakan kue sesuai warnanya
  • Kukus adonan selama 20 menit atau sampai matang
  • Setelah matang, potong kotak lalu gulingkan ke kelapa parut.

6. Jualan yang Laris: Getuk

Getuk
Sumber: google.com/bersosial

Adapun jualan yang laris lainnya adalah getuk. Makanan berbahan dasar singkong ini sangat enak untuk dihidangkan dengan kopi atau teh di pagi hari.

Oleh karena itu makanan ini sangat cocok untuk dijual di pagi atau siang hari. Cara membuatnya adalah sebagai berikut:

Bahan-bahan yang digunakan: 

  • Singkong 1 kg
  • Kelapa parut 150 gram
  • Gula pasir 100 gram
  • Pewarna makanan
  • Garam secukupnya
  • Kelapa parut secukupnya.

Cara membuat getuk

  • Cuci, kupas, lalu potong-potong singkong
  • Kukus singkong bersama kelapa parut hingga matang
  • Angkat lalu taburi dengan garam dan gula pasir
  • Giling sedikit demi sedikit sampai habis
  • Bagi jadi beberapa bagian lalu beri pewarna makanan
  • Giling lagi sampai berbentuk panjang
  • Potong-potong lalu sajikan bersama kelapa parut.

7. Onde-onde

Onde-onde
Sumber: google.com/bersosial

Selanjutnya adalah onde-onde yang menjadi primadona bagi siapapun. Semua orang menyukai makanan ini.

Isian dari onde-onde bisa dibuat dengan berbagai macam varian, meskipun rasa originalnya adalah kacang ijo.

Daripada bingung, langsung saja simak cara membuatnya di bawah ini:

Bahan-bahan

  • Tepung ketan 250 gram
  • Tepung maizena 50 gram
  • Kentang kukus 100 gram
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam 1/4 sdt
  • Baking powder 1/4 sdt
  • Kacang hijau kupas 150 gram
  • Santan 75 ml
  • Garam secukupnya
  • Daun pandan
  • Wijen secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya.

Cara membuat onde-onde untuk dijual

  • Untuk kulit, campur tepung ketan, maizena, kentang kukus, gula pasir, baking powder
  • Untuk isian, masak gula pasir dan santan lalu campur dengan kacang hijau kupas
  • Bulatkan isian onde-onde
  • Ambil adonan kulit secukupnya, bulatkan, lalu pipihkan
  • Beri isian kacang hijau lalu tutup kembali adonan
  • Gulingkan adonan di atas wijen sampai rata
  • Goreng dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan.

8. Jualan yang Laris: Kue Lumpur

Kue Lumpur
Sumber: google.com/bersosial

Siapa yang suka memadukan makanan manis dengan asam? Jika Anda salah satunya pasti sudah tak asing lagi dengan kue lumpur.

Jika dijadikan bisnis, maka semua orang akan membelinya dan jualan pasti laris manis karena semua orang suka.

Kue lumpur menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia karena rasanya yang enak. Inilah cara membuatnya:

Bahan-bahan

  • Kentang 200 gram
  • Tepung terigu 100 gram
  • Margarin 50 gram
  • Gula pasir 100 gram
  • Telur ayam 2 butir
  • Santan 150 ml
  • Air matang 100 ml
  • Perasa vanili secukupnya
  • Kismis secukupnya.

Cara membuat kue lumpur

  • Kukus kentang lalu haluskan
  • Masak santan dan air hingga mendidih
  • Campurkan kentang halus dengan santan lalu blender
  • Campur gula dan telur lalu kocok sampai berwarna putih
  • Tambahkan tepung terigu sambil terus dikocok
  • Tambahkan vanili dan margarin lalu kocok sebentar
  • Panggang adonan di atas api kecil
  • Setelah matang, tambahkan kismis di atas kue yang sudah matang

Nah, itulah tadi beberapa resep makanan yang bisa dijadikan jualan yang laris tiap hari agar mendapatkan untung besar. Selamat mencoba!

Kunjungi terus situs Blog Evermos untuk mendapatkan artikel menarik lainnya. Semoga bermanfaat!

Selain itu Anda juga bisa bergabung menjadi reseller Evermos di bawah ini agar bisa berjualan tanpa modal dan mendapatkan banyak keuntungan.

MULAI JUALAN SEKARANG

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)