Mau Mulai Jenis Usaha Perseorangan? Siapa Takut! Simak Caranya Disini

Jenis usaha perseorangan — Saat hendak mendirikan bisnis, banyak pengusaha yang hanya fokus pada modal dan strategi untuk mengembangkan bisnis itu sendiri.

Padahal masih ada hal penting lainnya yang perlu dipikirkan dan dilakukan sejak awal bisnis dimulai, yakni menentukan bentuk dan jenis usaha apa yang akan digunakan untuk mencapai tujuan bisnisnya.

Bentuk usaha ini umumnya terbagi menjadi 2, yaitu badan usaha non-badan hukum dan badan usaha yang berbentuk badan hukum.

Menentukan bentuk usaha ini penting karena dari awal  bisa mempermudah Anda dalam hal mengurusi legalitas usaha.

Selain itu, penentuan badan usaha yang tepat juga dapat melindungi bisnis Anda dari masalah hukum yang mungkin terjadi di kemudian hari.

Di Indonesia terdapat beberapa jenis bentuk usaha yang diakui,  di mana masing-masing bentuk usaha memiliki karakteristik yang membedakan satu sama lain.

Jika Anda ingin memulai usaha bisnis namun tidak ingin ribet, maka bisa coba dengan jenis badan usaha perseorangan.

Apa itu jenis usaha perseorangan? Langsung saja kita simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Apa Itu Jenis Usaha Perseorangan?

Jenis Usaha perseorangan entitas bisnis individual yang dibuat tanpa izin dan tanpa adanya prosedur khusus.

Selain itu, hampir setiap orang memiliki kebebasan untuk bisa berkembang dalam menjalankan bisnis usahanya tanpa ada paksaan terkait pembatasan modal untuk mendirikan usahanya.

Sementara itu, setiap perusahaan perseorangan biasanya hanya dimiliki oleh satu pemilik saja.

Nantinya, tanggung jawab yang diemban oleh pemilik memiliki sifat yang tidak terbatas.

Perusahaan perseorangan bisa dibilang merupakan bentuk usaha yang paling sederhana, dimana kepemilikannya hanya dimiliki satu orang dan biasanya memiliki modal yang kecil, kuantitas produksi yang terbatas, dan menggunakan alat yang sederhana. Meskipun bentuknya perseorangan, bentuk usaha ini tetap membutuhkan izin usaha. Namun, dokumen yang menjadi persyaratan untuk memperoleh izin ini lebih mudah dibandingkan dengan bentuk usaha lainnya.

Dengan memilih jenis usaha ini, berarti Anda bertanggung jawab penuh atas setiap kegiatan usaha dan risiko yang mungkin terjadi di kemudian hari.

Bukan hanya itu, Anda juga harus terbiasa dengan beberapa keterbatasan seperti modal, operasional, maupun keterbatasan akses terhadap pasar yang lebih besar.

Selain itu, aset dari bentuk usaha ini adalah aset pribadi yang Anda miliki.

Apa Kelebihan dan Kelemahan Jenis Usaha Perseorangan?

jenis usaha perseorangan
sumber : pexels.com

Berikut ini Kelebihan dan Kelemahan  dari badan perusahaan perseorangan.

Kelebihan Perusahaan Perseorangan :

  1. Usaha Perseorangan tidak dikenakan pajak perusahaan seperti halnya PT atau Partnership (Firma).
  2. Dalam melakukan pengelolaan perusahaan, pemilik menjadi bagian dari manajemen sehingga pengendalian internal tidak terlalu kompleks dan mudah diawasi oleh pemilik langsung.
  3. Biaya yang rendah dalam pengelolaan, karena karyawan yang bekerja didalam perseorangan adalah si pemilik usaha.
  4. Tidak perlu melalui proses administrasi hukum yang terlalu kompleks, biasanya hanya sampai akte notaris, dan surat keterangan domisili dari kelurahan saja.
  5. Proses pembentukannya bisa sangat cepat.
  6. Seluruh laba menjadi miliknya. Bentuk perusahaan perseorangan memungkinkan pemilik menerima 100% laba yang dihasilkan perusahaan.
  7. Kebebasan dan Fleksibilitas. Pemilik perusahaan perseorangan tidak perlu berkonsultasi dengan orang lain dalam mengambil keputusan
  8. Sifat Kerahasiaan. Tidak perlu repot merancang laporan keuangan atau informasi sedemikian rupa yang berhubungan dengan masalah keuangan perusahaan. Dengan demikian, masalah tersebut tidak dapat dimanfaatkan oleh pesaing.

Kelemahan Perusahaan Perseorangan :

  1. Tanggung jawab pemilik tidak terbatas. Artinya seluruh kekayaan pribadinya termasuk sebagai jaminan terhadap seluruh utang perusahaan dan laba rugi perusahaan.
  2. Sumber keuangan terbatas. Karena pemiliknya hanya satu orang, maka usaha-usaha yang dilakukan untuk memperoleh sumber dana hanya bergantung pada kemampuannya.
  3. Kesulitan dalam manajemen. Semua kegiatan seperti pembelian, penjualan, pembelanjaan, pengaturan karyawan dan sebagainya dipegang oleh seorang pimpinan. Ini lebih sulit apabila manajemen dipegang oleh beberapa orang.
    4. Kelangsungan usaha kurang terjamin. Kematian pimpinan atau pemilik, bangkrut, atau sebab-sebab lain dapat menyebabkan usaha ini berhenti kegiatannya.

Sebutkan 3 Ciri-Ciri Usaha Perorangan

jenis usaha perseorangan
sumber : pexels.com

1. Proses Pembuatan mudah dengan modal yang relatif kecil

Seperti yang kita ketahui modal adalah tonggak utama bagi para wirausahawan yang ingin membangun serta memulai usahanya.

Salah satu ciri dari usaha perorangan ialah modal yang dikeluarkan biasanya relatif kecil. Hal tersebut dikarenakan usaha yang dibangun masih terbilang kecil serta biaya operasional dari usaha perorangan pun tidak terlalu tinggi seperti contoh usaha perorangan Baju Distro dalam membuka outlet di dekat perumahan sang pemilik usaha.

Sebagai upaya dalam mendirikan suatu usaha biasanya para pengusaha akan memperkirakan prosedur serta perencanaan dalam mendirikan usahanya.

Ciri  lain dari usaha perorangan ialah cenderung mudah untuk didirikan, hal tersebut dikarenakan dalam proses mendirikan usaha hanya ditentukan oleh satu kepala atau satu pemimpin sehingga semua ketentuan serta ketetapan dari usaha akan dengan cepat ditemukan.

2. Untung yang kecil.

Tentunya besar kecil dari usaha kita akan mempengaruhi pendapatan serta untung yang diterima.

Seperti yang kita ketahui usaha perorangan biasanya tidak membutuhkan modal yang besar sehingga pada awalnya untung yang diterima juga terbilang tidak cukup besar.

Tetapi tidak menutup kemungkinan seiring berjalannya waktu usaha yang dijalankan akan semakin besar dan menghasilkan keuntungan yang lebih besar.

3. Jangka waktu usaha yang tidak terbatas

Ciri berikutnya yang merupakan ciri-ciri dari usaha perorangan ialah jangka waktu usaha yang tidak terbatas yakni dimaksudkan usaha yang dijalani tidak memiliki jangka waktu tertentu.

Dalam menjalankan usaha, biasanya semua keputusan menjadi tanggung jawab pemilik serta jangka waktu dalam menjalankan usaha pun menjadi keputusan dari sang pemilik. Tingkat kerumitan dalam mengurus usaha pun yang relatif tidak serumit usaha lainnya cenderung mendorong pelaku usaha untuk menjalankan usaha nya dengan waktu yang tidak terbatas.

Contoh Usaha Perseorangan

Dalam hal ini, jenis usaha perseorangan sering kali kita temukan dengan mudah di sekitar kita contohnya usaha rumahan seperti laundry, UMKM, bengkel, tempat makan, dsb.

Oleh karena itu, kita juga bisa loh mendirikan usaha perseorangan sendiri di rumah. Ada banyak sekali celah dan kesempatan cemerlang, sepetti contohnya usaha rumahan menjadi reseller di Evermos.

Evermos menawarkan Anda peluang bisnis untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Anda bisa menemukan beragam produk kebutuhan sehari-hari terlengkap dari ratusan brand ternama di Indonesia. Selain untuk penggunaan pribadi, Anda juga bisa menjual berbagai barang ini dengan menjadi reseller Evermos.

Reseller Evermos adalah peluang bisnis menjanjikan karena Anda bisa terhubung dengan ratusan brand ternama dan menjual ribuan produk kebutuhan sehari-hari terlengkap.

Jadi, Untuk Anda yang Ingin Memulai Usaha Tapi Terkendala modal, Tenang. Evermos Punya Solusinya!

Persoalan modal sebenarnya bisa teratasi. Banyak orang yang sulit memulai untuk berbisnis karena terkendala dengan hal modal.

Apakah Anda salah satunya? Seringkali pusing sendiri mencari modal dan akhirnya bingung bagaimana cara untuk memulai usaha.

Tenang, bagi Anda yang ingin memiliki bisnis, namun belum memiliki cukup modal, menjadi seorang reseller Evermos merupakan pilihan yang tepat.

Banyak kemudahan dan keuntungan yang akan Anda dapatkan dengan menjadi reseller Evermos, antara lain:

  • Bisnis tanpa modal
  • Memiliki toko online sendiri
  • Tidak perlu pusing cari supplier
  • Tidak perlu memikirkan stok dan pengiriman
  • Mendapatkan pelatihan bisnis online dari ahlinya
  • Berkesempatan bergabung dengan komunitas reseller dari berbagai daerah

Bagaimana? Menarik bukan? Mari raih potensi untuk mendapatkan penghasilan sesuai keinginan dengan menjadi reseller Evermos.

Yuk, segera daftarkan diri Anda dengan menjadi reseller hebat di Evermos. Dengan cara klik tombol di bawah ini!

YUK, GABUNG DISINI!

Sekian artikel mengenai Jenis Usaha Perseorangan ini. Jangan lupa sebarkan pada keluarga, teman, dan kerabat yang membutuhkan ya! Semoga bermanfaat.

Jangan lewatkan artikel menarik lainnya hanya di situs blog Evermos

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)