Kita sering mendengar kata kata seperti ikhlas, tabah, sabar ketika kita sedang mendapatkan ujian atau musibah. Apa itu arti ikhlas dalam Islam? Bagaimana ciri-ciri orang yang ikhlas itu? Sebagai muslim, kita patut mengetahui ilmu mengenai ikhlas.
Ikhlas biasanya didefinisikan sebagai perasaan yang sudah tidak mengganjal, atau sudah berhasil untuk melewati proses dalam ujian dan cobaan.
Konteks ikhlas tidak hanya berkaitan dengan ujian dan cobaan saja sehingga kita patutnya mengetahui apa arti ikhlas dalam Islam dengan mengetahui jawaban dari ikhlas menurut bahasa artinya apa.
Jelaskan Pengertian Ikhlas Menurut Para Ahli
1. Bugi
Menurut Bugi (Syarbini & Haryadi, 2010) mendefinisikan ikhlas sebagai bersih dari segala kotoran dan menjadikannya bersih dan tidak kotor.
Ikhlas menurutnya suatu sikap dimana tidak dapat dikotori, sesuatu yang terus dibersihkan dan menjadi niat daripada ketika melakukan suatu amalan itu sendiri.
2. Imam Al Ghazali
Ulama muslim berikut ini juga merumuskan ikhlas menurut bahasa artinya adalah melakukan segala sesuatu dengan disertai niat untuk mendekatkan diri kepada Allah dari segala bentuk ketidakmurnian selain taqarub illallah atau artinya adalah mendekatkan diri kepada Allah SWT.
3. Hamka
Arti ikhlas dalam Islam berikutnya juga didefinisikan oleh Hamka.
Bagi Hamka (1983: 95), ikhlas memiliki makna bersih dan tidak ada campuran.
Sama halnya seperti mendefinisikan sebuah emas yang tulen, dimana tidak ada campuran perak sedikit pun.
Artinya ketika sedang mengerjakan suatu amalan maka pekerjaan tersebut haruslah bersih.
Itulah yang didefinisikan sebagai perasaan ikhlas.
4. Ali Mahmud
Pengertian ikhlas menurut Ali Mahmud (1994: 25) adalah meninggalkan amalan karena semata-mata manusia.
Sebab pada dasarnya manusia adalah makhluk yang riya, dan apabila beramal karena manusia itu adalah perbuatan yang syirik.
Adapun jika Allah SWT menyelamatkan dirinya dari kedua sifat tersebut itu artinya adalah ikhlas.
5. Imam Al-Qusyairi
Untuk menjawab pertanyaan jelaskan pengertian ikhlas, Imam Al-Qusyairi dalam kitabnya yang berjudul Risalatul Qusyairiyah (1990: 183) memberikan penjelasan tentang ikhlas.
Arti ikhlas dalam Islam adalah bermaksud untuk mengerjakan segala perbuatan hanya karena Allah SWT sebagai satu satunya yang patut disembah.
Tingkatan Ikhlas dalam Islam
1. Ikhlas Awam
Tingkatan berikut ini dilandasi oleh perasaan takut pada siksa Allah dan masih mengharapkan pahala dunia.
2. Ikhlas Khawas
Tingkatan ikhlas khawas yaitu memiliki motivasi memperoleh pahala dari Allah SWT.
3. Ikhlas Khawas al Khawas
Tingkatan ikhlas tertinggi berikut ini memiliki makna suatu bentuk pengabdian diri seorang hamba kepada Allah SWT dengan meyakini bahwa seorang hamba seharusnya sudah mengabdi kepada Allah SWT.
Ciri Ciri Orang yang Ikhlas
Pada dasarnya setiap perbuatan haruslah berlandaskan keikhlasan. Ikhlas tidak dapat diraih tanpa adanya bekal ilmu pengetahuan yang cukup.
Sifat ikhlas adalah kebalikan dari sifat riya atau suka dipuji karena sudah melakukan amalan.
Ikhlas adalah sikap legowo serta sikap ikhlas juga berarti merupakan sikap yang terpuji.
Menurut ilmu tasawuf, ikhlas dapat dipahami sebagai pengunggulan dari Al Haqq yaitu meniatkan segala sesuatu untuk orientasi ketaatan dan semata-mata karena Allah SWT.
Inilah ciri-ciri orang yang ikhlas untuk menjawab pertanyaan sebutkan dua saja ciri-ciri orang yang ikhlas.
1. Berbuat Baik dan Melupakannya
Kebaikan yang telah kita lakukan seperti berhasil menolong dan membantu orang lain, seorang yang ikhlas akan lupa dan tidak mengingatnya lagi. Dengan begitu, mukhlis atau orang yang ikhlas tidak akan mengungkit kebaikan yang dilakukan sebelumnya.
2. Pujian dan Hinaan Dianggap Sama
Ketika melakukan kebaikan, manusia akan mendapatkan ujian dan cobaan yaitu berupa pujian dan hinaan. Bedanya, seseorang yang ikhlas justru tidak akan merasakan beda dari pujian dan hinaan, karena tidak akan merasakan sombong atau justru terhina ketika berbuat karena niat Allah SWT.
3. Tidak Berambisi
Seorang mukhlis juga tidak memiliki banyak ambisi atau ingin mengejar posisi dalam kepentingan kebaikan.
Sebab, dengan memiliki posisi yang kuat biasanya akan lebih disegani dan cenderung bersikap congkak.
4. Selalu Memperbaiki Sikapnya
Ciri orang ikhlas berikutnya adalah selalu dapat mengambil pelajaran dari apa yang didapatnya.
Sehingga tidak ada sifat sombong atau selalu puas terhadap satu hal saja, melainkan akan lebih bersyukur dan banyak belajar dari pengalaman.
Doa Agar Selalu Ikhlas
اللهم ارزقنا الإخلاص والإستقامة وحب الله وحب من أحب
Allahummarzuqnal-ikhlas wal Istiqomah wa hubbAllah wa hubba man ahabbah.
Artinya: Ya allah, berikan kami rizki berupa ikhlas, istiqomah, cinta kepadamu dan cinta kepada orang-orang yang mencintaimu.
Amalkan doa tersebut setiap harinya serta meminta pertolongan agar Allah SWT selalu melapangkan dada kita agar senantiasa ikhlas.
Demikian artikel mengenai arti ikhlas dalam Islam, semoga dapat bermanfaat bagi Anda jangan lupa sebarkan informasi berikut kepada orang-orang terdekat Anda yang membutuhkannya.
Dalam rangka ikhtiar untuk mencari rezeki yang halal dan berkah, kami merekomendasikan Anda untuk bergabung menjadi reseller hebat di Evermos.
Nikmati beragam keuntungan mulai dari komisi hingga 35% untuk per produknya, gabung sekarang juga GRATIS tanpa modal! 😁
Sarah Nurjannah adalah SEO Content Writer di Blog Evermos yang berpengalaman selama 3 tahun membagikan konten seputar Doa, Tips Bisnis, Tips & Trik, dan berbagai Konten Informatif lainnya. Tahun 2020, Sarah pernah menulis di Okezone selama 3 bulan sebagai News Writer.