Amalkan Doa Naik Kendaraan Darat, Udara dan Laut Agar Anda Selamat

Sebagai umat muslim, kita perlu memanjatkan doa pada saat hendak melakukan sesuatu. Termasuk dalam hal ingin bepergian. Nah, pada artikel ini akan membahas doa naik kendaraan darat, udara dan laut agar Anda selamat.

Sekarang ini manusia telah mampu membuat kendaraan dari rangkaian benda-benda alam yang memiliki kualitas yang lebih cepat, lebih canggih, lebih bagus , dan lebih menarik. Mulai dari kendaraan darat, kendaraan laut, sampai kendaraan udara.

Tujuan kita memanjatkan doa kepada Allah yaitu untuk meminta keselamatan dan perlindungan selama perjalanan. Yuk, simak penjelasan tentang doa naik kendaraan di bawah ini!

Baca juga: Bacalah Doa Menghilangkan Rasa Malas Ini Agar Tetap Semangat Beraktivitas

Doa Naik Kendaraan Darat, Laut dan Udara

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber : pexels.com

Apa hal yang perlu kita lakukan saat hendak menaiki kendaraan?

Bersyukur dan mengingat betapa besar nikmat Allah, hal pertama yang kita lakukan.

Allah berfirman dalam Al Quran surah Az Zukhruf ayat 13-14:

لِتَسۡتَوٗا عَلٰی ظُہُوۡرِہٖ ثُمَّ تَذۡکُرُوۡا نِعۡمَۃَ رَبِّکُمۡ اِذَا اسۡتَوَیۡتُمۡ عَلَیۡہِ وَ تَقُوۡلُوۡا سُبۡحٰنَ الَّذِیۡ سَخَّرَ لَنَا ہٰذَا وَ مَا کُنَّا لَہٗ مُقۡرِنِیۡنَ. وَ اِنَّاۤ اِلٰی رَبِّنَا لَمُنۡقَلِبُوۡنَ

Artinya: “Supaya kamu duduk di atas punggungnya kemudian kamu ingat nikmat Tuhanmu apabila kamu telah duduk di atasnya dan upaya kamu mengucapkan, “Maha Suci Tuhan yang telah menundukkan semua ini bagi kami, padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya, dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tukan kami.” (QS. Az-Zukhruf ayat 13-14)

Sesuai dengan petunjuk yang diajarkan dalam Al Quran dan hadits Nabi Muhammad di atas. Maka, ketika akan naik kendaraan pribadi atau angkutan umum. Hendaknya kita membaca doa dengan urutan sebagai berikut:



1. Membaca Bismillah

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber: google/bersosial

Awali segala sesuatu hal dengan bacaan basmallah. Ucapkan membaca “bismillah”, lakukan ketika mulai menginjakkan kaki di kendaraan.

Ada hadits yang menerangkan bahwasannya Nabi Muhammad bersabda:

“Di atas setiap punggung unta itu terdapat setan. Maka, ketika menungganginya, hendaklah kalian menyebut nama Allah SWT.” (HR.Ahmad, Nasa’I, Ibnu Hibban, dan Hakim)

Sabda Rasulullah ini mengandung arti bahwa orang yang naik kendaraan itu bisa dihinggapi sifat-sifat setan seperti sombong, ujub, pamer, dan berbangga diri. Semoga kita semua terhindar dari sifat tersebut ya.

2. Membaca Alhamdulillah

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber: google/bersosial

Ketika kita telah tegak atau duduk di atas kendaraan, maka ucapkan hamdallah. Bacaan hamdallah ini memiliki makna sebagai wujud dari rasa syukur kita.

Sebagaimana atas perintah Allah, yaitu:

“….Kemudian, kamu ingat nikmat Tuhanmu apabila kamu telah duduk di atasnya.”

Sedangkan makna syukur ini berarti menghadirkan Allah dalam segenap nikmat yang kita peroleh saat itu, mengakui eksistensi-Nya dalam sesuatu yang kita dapatkan waktu itu, dan dengan mensyukuri nikmat-nikmat-Nya tersebut.

Diriwayatkan dari Hasan bin Ali Ra, bahwasannya ia melihat seorang lelaki yang menunggangi hewan tunggangannya, lalu ia membaca “Subhaanalladzi sukhkhara lanaa hadzaa….”.

Maka, beliau berkata, “Apa dengan ini kalian diperintahkan?”

Ia menjawab, “Dengan apa kita diperintahkan?”

Beliau berkata, “Supaya kamu mengingat nikmat tuhanmu.”.

Lelaki tadi lupa membaca tahmid, maka kemudian beliau mengingatkannya.

Baca juga: Bacalah Doa Melunasi Hutang Ini Agar Mendapat Keringanan dari Allah SWT

3. Membaca Doa Naik Kendaraan

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber : pexels.com

سُبْحَانَ الَّذِيْ سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِيْنَ. وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُوْنَ

Subhaanalladzi sakhkhara lanaa hadza wamaa kunnaa lahuu muqriniin wainnaa ilaa rabbina lamunaqlibuun.

Artinya: “Maha Suci Tuhan yang telah menundukkan semua ini bagi kami padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya, dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami”.

Ada pula doa yang perlu Anda doakan ketika hendak naik kapal, yaitu sebagai berikut:

Doa Naik Kapal

بِسْمِ اللهِ مَجْرَهَا وَمُرْسَهَآاِنَّ رَبِّىْ لَغَفُوْرٌرَّحِيْمٌ

Bismillaahi majrahaa wa mursaahaa inna robbii laghofuurur rohiim

Artinya :”Dengan nama Allah yang menjalankan kendaraan ini berlayar dan berlabuh, sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

4. Membaca Alhamdulillah dan Takbir Tiga Kali

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber: google/bersosial

Mengapa kita perlu mengulangi bacaan hamdalah ini? Padahal sebelum membaca doa naik kendaraan, kita telah mengucapkannya.

Sebab, kita telah diberi kekuatan dan kemampuan oleh Allah, sehingga dapat bersyukur dan berbuat taat kepada-Nya.

Mengapa kita membaca takbir?

Sebab, nikmat Allah yang saat ini kita peroleh ternyata adalah nikmat yang sungguh luar biasa.

5. Membaca Doa Istighfar

Doa Naik Kendaraan Darat
Sumber : pexels.com

سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ إِنِّيْ ظَلَمْتُ نَفْسِيْ فَاغْفِرْ لِيْ، فَإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلاَّ أَنْتَ

Artinya: “Maha Suci Egkau Sungguh, aku telah menganiayanya diriku, maka ampunilah aku. Sesungguhnya, tidak ada yang bisa mengampuni dosa-dosa kecuali Engkau.” (HR.Abu Dawud, Tirmidzi, Nasa’I, Ahmad, dan lainnya)

Dalam doa istighfar tersebut, kita mengawalinya dengan menyucikan Allah. Hal tersebut mengandung makna bahwa Allah adalah Dzat Yang Maha Sempurna, serta terhindar dari segala cela dan kekurangan.

Sedangkan diri kita adalah makhluk lemah yang senantiasa dihinggapi cela, kekurangan, kedzhaliman, dosa dan kesalahan.

Kita perlu mengakui dosa, dan kesalahan kita dalam memenuhi rasa syukur atau nikmat-nikma-Nya. Lalu, kita pun memohon kepada Allah agar Dia berkenan mengampuni dosa-dosa kita.

Semoga kelak di akherat nanti kita dijauhkan dari siksa api neraka. Aamiin Ya Rabbal’alamiin.

Jangan lupa untuk mengamalkan urutan doa pada saat naik kendaraan di atas. Boleh bagikan artikel ini sebagai upaya mengingatkan pada sesama.

Semoga doa ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Jangan lewatkan kumpulan doa lainnya pada situs blog Evermos. 

 

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)