10+ Macam Doa Ketika Sakit Agar Diberi Kesembuhan

Sudah genap dua tahun kondisi pandemi berjalan di Indonesia, tak jarang menimbulkan keresahan bagi masyarakat apalagi jika orang tersayang sedang menderita Covid-19. Upaya telah banyak di lakukan, berserah dan memanjatkan doa agar diberi kesembuhan menjadi salah satu bagiannya.

Penularan Covid-19 yang cepat bertambah setiap harinya memberikan dampak bagi lingkungan seperti sekolahan, perkantoran dan instansi untuk melakukan WFH (work from home).

Jika sebelumnya kita bisa menjenguk orang yang sedang sakit, berbeda dengan Covid-19, kita tidak di perbolehkan untuk menjenguk karena alasan keamanan.

Berdoa nyatanya dapat kita lakukan kapan saja, dengan mengirimkan doa, mudah-mudahan orang yang sedang menderita penyakit atau kita sendiri dapat segera diringankan penderitaannya.

Berikut adalah macam-macam doa ketika sakit agar diberi kesembuhan oleh Allah SWT.

Doa Agar Diberi Kesembuhan

doa agar diberi kesembuhan
Sumber: pexels.com

Al-Qur’an berfungsi sebagai petunjuk bagi umat Islam serta orang yang meyakininya.

Disebutkan dalam suatu riwayat Nabi Ayub AS, pernah menderita berbagai penyakit yang tidak dapat sembuh bertahun-tahun lamanya.

Meski begitu, Nabi Ayub AS tidak patah semangat dan terus berharap kepada Allah SWT agar mendapatkan rezeki kesembuhan.

Doa agar diberi kesembuhan tersebut juga termaktub dalam Al-Qur’an Surat Al Anbiyaa ayat 83, berikut doa dan artinya.



وَأَيُّوبَ إِذْ نَادَىٰ رَبَّهُۥٓ أَنِّى مَسَّنِىَ ٱلضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ ٱلرَّٰحِمِينَ

Wa ayyụba iż nādā rabbahū annī massaniyaḍ-ḍurru wa anta ar-ḥamur-rāḥimīn

Artinya: Dan (ingatlah kisah) Ayub, ketika ia menyeru Tuhannya, “(Ya Tuhanku), sesungguhnya aku telah di timpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua penyayang.”

Doa ini juga dapat kita panjatkan ketika ingin mendoakan seseorang ataupun ketika mendoakan diri sendiri sedang sakit.

Doa Agar Keluarga atau Sahabat Diberi Kesembuhan

Ketika kita mendengar kabar bahwa keluarga atau sahabat ada yang sedang menderita suatu penyakit, kita begitu khawatir dan merasa berat.

Selain mengerahkan upaya untuk membantu mereka, kita juga dapat membacakan doa agar di beri kesembuhan bagi mereka seperti berikut.

Berikut doa yang di baca oleh Rasulullah SAW, sebagaimana di riwayatkan dalam Bukhari dan Muslim dari Aisyah RA: 

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَأْسَ اشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شَافِيَ إلَّا أَنْتَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقْمًا

“Allahumma rabban nasi, adzhibil ba’sa. Isyfi. Antas syafi. La syafiya illa anta syifa’an la yughadiru saqaman.” 

Artinya: “Tuhanku, Tuhan manusia, hilangkanlah penyakit. Berikanlah kesembuhan karena Kau adalah penyembuh. Tiada yang dapat menyembuhkan penyakit kecuali Kau dengan kesembuhan yang tidak menyisakan rasa nyeri.”

Doa Agar Kita Diberikan Kesembuhan 

Ketika kita mendapatkan musibah berupa penyakit, sabar dan terus ikhtiar untuk mendapatkan kesembuhan merupakan lahan ibadah.

Kita juga dapat membacakan doa agar diri segera di berikan kekuatan dan pulih dari rasa sakit yang menghampiri, 

رَبَّهُ أَنِّي مَسَّنِيَ الضُّرُّ وَأَنْتَ أَرْحَمُ الرَّاحِمِينَ

“Robbi annii massaniyadh dhurru wa anta arhamar roohimiin.”

Artinya: “Ya Tuhanku, sesungguhnya aku telah di timpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua penyayang.”

Doa Memohon Ampunan dari Sakit Diderita

doa agar diberi kesembuhan
Sumber: pexels.com

Tiada yang dapat menandingi nikmat kesehatan yang Allah berikan kepada kita, apabila kita tidak menjaganya dan tertimpa sebuah penyakit menjadi momen bagi diri untuk muhasabah kembali.

Dalam riwayat hadist di antaranya menjelaskan jika seorang muslim tertimpa penyakit atau sejenisnya tiada lain akan Allah gugurkan dosa-dosanya.

Bismillah, bismillah, bismillah. U’idzuka bi izzatillahi wa qudratihi min syarri ma ajidu wa uhadziru. As’alullahal ‘adhima rabbal ‘arsyil ‘adhim an yasyfiyaka.

Artinya: “Dengan nama Allah, dengan nama Allah, dengan nama Allah, aku lindungi kamu berkat kemuliaan Allah dan qudrah-Nya dari kejahatan barang yang aku rasakan dan yang aku khawatirkan. Aku memohon kepada Allah Yang Maha Besar, Tuhan Arasy yang maha besar agar Dia menyembuhkanmu.”

Doa Meminta Kesembuhan dengan Menyebutkan Namanya

Kita juga dapat memintakan kesembuhan dengan cara menyebut namanya saat mendoakan.

Hal ini sebagaimana telah di contohkan oleh Nabi Muhammad SAW saat menjenguk sahabatnya Sa’ad bin Abi Waqqash

 اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا  

“Allāhummasyfi Sa‘dan.” (baca 3x)

Artinya: “Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad. Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad. Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 114).  

Kita juga dapat membacakan doa tersebut beserta nama orang yang kita tuju, contohnya berikut.

“Allāhummasyfi (nama orang di tuju) Dinda. Allāhummasyfi (nama orang di tuju) Dinda. (nama orang di tuju) Allāhummasyfi Dinda.” 

Doa Pengampunan Dosa dan Perlindungan

Selain sahabat Sa’ad bin Abi Waqqash, ada juga doa yang di panjatkan oleh Rasulullah SAW saat menjenguk sahabat Salman Al-Farisi RA:

شَفَى اللهُ سَقَمَكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَعَافَاكَ فِي دِيْنِكَ وَجِسْمِكَ إِلَى مُدَّةِ أَجَلِكَ

Syafakallahu saqamaka, wa ghafara dzanbaka, wa ‘afāka fī dīnika wa jismika ila muddati ajalika.

Artinya, “Wahai (sebut nama orang yang sakit), semoga Allah menyembuhkanmu, mengampuni dosamu, dan mengafiatkanmu dalam hal agama serta fisikmu sepanjang usia.”

Doa tersebut juga dapat memohon kesembuhan, pengampunan atas dosanya dan perlindungan kepada Allah SWT.

Doa Agar Anak Diberikan Kesembuhan

Selanjutnya, ada pula doa yang pernah di contohkan oleh Rasulullah SAW saat menjenguk sebagian keluarganya yang sakit.

Sambil mengusapkan tangan kanannya, beliau membacakan doa tersebut.

اللّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذهِبِ البَأسَ اشفِ أَنتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاوءُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا

Allahumma rabban nasi, adzhibil ba’sa. Isyfi. Antas syafi. La syafiya illa anta syifa’an la yughadiru saqaman.

Artinya: “Tuhanku, Tuhan manusia, hilangkanlah penyakit. Berikanlah kesembuhan karena Kau adalah penyembuh. Tiada yang dapat menyembuhkan penyakit kecuali Kau dengan kesembuhan yang tidak menyisakan rasa nyeri.”

Doa Agar Diberikan Kesembuhan Untuk Ruqyah

doa agar diberi kesembuhan
Sumber: pexels.com

Doa berikut saat Rasulullah SAW ketika sedang meruqyah salah seorang sahabat. Ruqyah adalah proses penyembuhan melalui ayat-ayat Al-Qur’an.

امْسَحِ الْبَأْسَ رَبَّ النَّاسِ بِيَدِك الشِّفَاءُ لَا كَاشِفَ لَهُ إلَّا أَنْتَ

Imsahil ba’sa rabban nasi. Bi yadikas syifa’u. La kasyifa lahu illa anta.

Artinya, “Tuhan manusia, sapulah penyakit ini. Di tangan-Mu lah kesembuhan itu. Tidak ada yang dapat mengangkatnya kecuali Kau.”

Doa Saat Menjenguk Orang Lain Agar Sembuh

Ketika kita mengetahui ada seseorang yang sedang menderita penyakit, lalu menyampaikan kepada kita melalui telepon misalnya, kita juga dapat mendoakan dengan ucapkan kalimat berikut.

لَا بَأْسَ طَهُوْرٌ إِنْ شَاءَ اللهُ

Lā ba’sa thahūrun insyā’allāhu

Artinya: “(Semoga) tidak apa-apa (sakit), semoga suci dengan kehendak Allah SWT.” (HR Bukhori dan Ibnu Abbas).

Hal ini juga sebelumnya pernah Rasulullah SAW lakukan saat menjenguk orang lain yang sedang sakit agar tetap tabah, sabar dan lekas sembuh.

Doa Kesembuhan dari Al-Fatihah

Ayat yang kita bacakan sehari-hari dalam shalat juga memiliki sebutan sebagai Asy-Syifa, dari hadist riwayat Ad Darimi dari Abu Sa’id.

Berdoa dengan membaca Al-Fathihah juga bisa di bacakan sebagai doa agar di beri kesembuhan.

الفاتحة

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ١

الْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِينَ٢

الرَّحْمٰنِ الرَّحِيمِ ٣

مٰلِكِ يَوْمِ الدِّينِ ٤

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ ٥

اهْدِنَا الصِّرٰطَ الْمُسْتَقِيمَ٦

صِرٰطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّآلِّينَ ٧

Bismillahir rahmanir rahim. Alhamdu lillahi rabbil alamin. Ar rahmanir rahim. Maliki yaumid din. Iyyaka na’budu wa iyyaka nasta’in. Ihdinas siratal mustaqim. Siratal lazina an’amta ‘alaihim ghairil maghdubi ‘alihim wa lad dallin.

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Maha pemurah lagi Maha Penyayang. Yang menguasai Hari Pembalasan. Hanya Engkaulah yang kamu sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta perolongan. Tunjukilah jalan yang lurus. (yaitu) Jalan orang-orang yang Engkai beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang di murkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.”

Penyakit Dapat Menggugurkan Dosa Seorang Muslim

Manusia pasti pernah mengalami sakit baik ringan ataupun berat, sakit membuat kondisi badan tidak nyaman untuk melakukan berbagai aktivitas.

Sehingga manusia ketika sakit haruslah berikhtiar agar segera sembuh dari penyakit yang deritanya, tidak berlebihan menyikapinya atau berdiam diri.

Allah telah memberikan keutamaan bagi seorang muslim yang menderita penyakit dengan menyucikan dosa, mengangkat derajat sebagaimana Hadist Riwayat Bukhori dan Muslim.

مَا مِنْ مُسْلِمٍ يُصِيْبُهُ أَذًى مِنْ مَرَضٍ فَمَا سِوَاهُ إِلاَّ حَطَّ اللهُ بِهِ سَيِّئَاتِهِ كَمَا تَحُطُّ

“Tidaklah seorang muslim tertimpa suatu penyakit dan sejenisnya, melainkan Allah akan menggugurkan bersamanya dosa- dosanya seperti pohon yang menggugurkan daun- daunnya”.(HR.Bukhari no 5660 dan muslim no 2571).

Oleh karena itu, pentingnya kita menjaga nikmat sehat yang sedang Allah berikan kepada kita sebagai upaya untuk beribadah kepada Allah dengan maksimal.

Sekian informasi mengenai doa di berikan kesembuhan semoga dapat bermanfaat bagi Anda, sebarkan juga informasi link artikel berikut kepada orang terdekat Anda.

Jangan lewatkan artikel menarik lainnya kunjungi Blog Evermos.

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)