6 Inspirasi Desain Rumah dan Toko Kelontong Estetik Wajib Dicoba

Desain rumah dan toko kelontong – Memiliki usaha sendiri adalah impian semua orang, apalagi jika punya toko di rumah sendiri. Nah, bagi Anda yang ingin mencari inspirasi desain rumah dan toko kelontong yang bagus seperti apa, simak ulasannya berikut ini.

Usaha yang paling banyak dicari orang dan dibutuhkan oleh orang setiap hari adalah toko kelontong.

Biasanya toko kelontong ada di pasar-pasar dengan konsep yang tidak ditentukan. Namun Anda yang memiliki usaha toko kelontong dan ingin memiliki toko di rumah sendiri dengan desain yang apik nan ciamik.

Penasaran seperti apa desainnya? Berikut ini ulasannya untuk Anda.

Apa yang Perlu Diperhatikan ketika akan Membuat Desain Rumah dan Toko Kelontong 

Desain Rumah dan Toko Kelontong
Sumber: google.com/bersosial

Satu hal yang harus dipahami bahwa tidak semua desain rumah bisa disulap atau ditambah ruangan khusus toko minimalis. 

Ada yang memang secara layout sangat bagus untuk dibuat jadi toko kelontong namun ada juga yang tidak pas meskipun rumahnya bagus atau mewah.

Jadi, hal pertama yang harus dipikirkan sebelum mulai merancang rumah sekaligus toko kelontong adalah merencanakan layout-nya secara umum.

Memang, rumah yang sekaligus untuk jualan di toko kelontong sudah banyak kita jumpai di lingkungan sekitar kita. 

Sayangnya, dari kebanyakan desain rumah dan toko (ruko) tidak menerapkan desain yang ideal.

Bila Anda, saudara, atau teman Anda juga mempunyai bisnis toko kelontong yang jualan di rumah saja, ada baiknya untuk berdiskusi secara langsung dengan mereka terkait kebutuhan dasar denah terbaiknya.

Desain Rumah dan Toko Kelontong Sederhana di Samping Garasi

Desain Rumah dan Toko Kelontong
Sumber: google.com/bersosial

Jika sudah memperhatikan hal apa yang harus dilakukan sebelum membuat toko kelontong di rumah, berikut ini adalah salah satu desain toko kelontong di samping garasi yang bisa Anda buat. 

Banyak orang yang sudah memiliki kendaraan roda empat namun tidak peduli untuk menyisakan lahannya sebagai garasi. Nah, seperti itu jangan ditiru ya karena membuat garasi bagi setiap pemilik rumah yang memiliki mobil merupakan sebuah kewajiban.

Kamu dapat mendesain toko minimalis berdampingan dengan garasi seperti pada gambar desain di atas.

Ide Desain Rumah dan Toko Kelontong di Depan Rumah

Desain Rumah dan Toko Kelontong
Sumber: google.com/bersosial

Kemudian jika Anda ingin toko Anda mudah diakses oleh pembeli, maka coba letakkan toko di depan rumah. 

Desain ini yang paling umum digunakan oleh orang-orang. Kelebihan dari desain ini adalah ruang privasi antara pemilik dengan pelanggan yang lebih terjaga,.

Selain itu juga tersedia ruang tamu khusus mereka yang bersilaturahmi ke pemilik rumah, dan biaya yang lebih terjangkau karena tidak perlu membuat desain rumah bertingkat.

Desain Rumah dengan Pintu di Samping

Konsep Toko
Sumber: google.com/bersosial

Selanjutnya adalah dengan membuat pintu di samping rumah, kemudian toko kelontong berada di depan. 

Jika kamu memiliki lahan yang berada di pojokan jalan, mungkin desain ini cocok untukmu. 

Ya, rumah dan toko minimalis ini bakal rame karena lokasinya yang strategis. Kamu pun dapat membuat pintu masuk rumah dari samping, tidak harus dari depan.

Rumah Dua Lantai dengan Toko di Lantai 1

Dua lantai
Sumber: google.com/bersosial

Jika kamu memiliki budget yang lebih, kamu dapat mengaplikasikan desain yang satu ini. Desain rumah dan toko kelontong ini mirip dengan desain nomor satu, akan tetapi bedanya rumah ini dibuat bertingkat 2 lantai. 

Selain itu, pada bagian atap tokonya tersedia rooftop yang bisa dimanfaatkan untuk bersantai bersama keluarga atau bahkan rekan bisnis. Keren, bukan?

Desain Tanpa Akses Tamu

Tamu
Sumber: google.com/bersosial

Kemudian jika Anda memiliki rumah yang cukup hanya untuk membuat toko di depan saja namun tanpa akses tamu, sangat bisa pastinya. 

Desain ini umumnya dibangun karena memang untuk disewakan kepada orang yang ingin memiliki toko dan sekaligus sebagai tempat tinggal. 

Terkadang dalam satu lokasi berjejer ruko yang siap untuk disewakan. Jadi, memang secara khusus desain ini tidak memberikan pintu masuk kepada tamu, melainkan lantai satu hanya diperuntukkan untuk melayani pelanggan.

Pintu Rumah Agak Menjorok ke Dalam

Pintu
Sumber: google.com/bersosial

Berikutnya yang satu ini cocok untuk kamu yang memiliki area atau lahan cukup luas. 

Dengan ruang parkir yang lebar, tidak hanya menyediakan ruang parkir pelanggan namun juga ruang parkir untuk pemilik dan tamu yang datang ke rumah. 

Desain rumah dua lantai sekaligus toko kelontong ini siap melayani pelanggan yang bahkan jumlahnya membludak lho.

Jadi, itulah beberapa inspirasi desain rumah dan toko kelontong yang bisa Anda terapkan jika ingin membuka toko sendiri di rumah. Semoga bermanfaat!

Jika Anda ingin mendapatkan dan membaca artikel menarik lainnya, silahkan untuk kunjungi selalu situs Blog Evermos.

Anda juga bisa menambah pemasukan Anda setiap bulannya hanya dengan modal HP dan tanpa mengeluarkan uang sedikitpun. 

Caranya sangat mudah, Anda bisa bergabung menjadi reseller Evermos dan mendapatkan keuntungan serta keberkahan.

Penasaran dan tertarik untuk bergabung? Klik tombol di bawah ini, ya.

MULAI JUALAN SEKARANG

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)