9 Amalan Nisfu Syaban Sesuai Sunnah untuk Pengampun Dosa, Mujarab!

Amalan Nisfu Fyaban sangat penting diketahui seluruh umat muslim. Sebab, pada bulan Syaban yang penuh berkah, Allah SWT membuka pintu rahmat dan ampunan yang luas untuk umat-Nya.

Sehingga, sangat rugi rasanya jika kita tidak melaksanakan amalan Nisfu Syaban yang diyakini menjadi amalan pembuka rezeki dan pengampunan dosa.

Jika kamu belum mengetahui lebih dalam tentang Nisfu Syaban, mari simak ulasannya termasuk mengenai amalan apa saja yang dapat kita kerjakan pada malam Nisfu Syaban.

Baca juga: Keutamaan Bulan Syaban, Doa dan Hadistnya yang Wajib Muslim Tahu.

Apa itu Malam Nisfu Syaban 

amalan nisfu syaban
Sumber: canva.com

Imam Al Gozhali RA menyebutkan, malam Nisfu Sya’ban adalah malam yang penuh dengan syafaat atau pertolongan. Karena itulah malam ini juga disebut malam pengampunan/maghfirah.

Disebut malam pengampunan karena pada malam ini, Allah SWT mengampuni dosa orang yang memohon ampunan kepada-Nya.

Allah SWT juga akan mengisihi dan menjawab setiap doa, meringankan penderitaan orang yang kesulitan serta membebaskan manusia dari siksa api neraka.

Kamu juga bisa ketahui keutamaan malam Nisfu Syaban dengan membacanya disini: 10 Keistimewaan Anak Lahir Bulan Syaban dan Keutamaannya dalam Islam.

Kapan Malam Nisfu Syaban

Peringatan malam nisfu syaban berlangsung setiap malam tanggal 14-15 Syaban. Dalam kalender masehi 1445 H, malam Nisfu Syaban akan jatuh pada tanggal 24-25 Februarai 2024 mendatang.



Sebagaimana dikatakan dalam sebuah hadis HR Al-Bukhari bahwa Nabi Muhammad SAW sering menunaikan puasa sunah pada nisfu syaban dibandingkan bulan-bulan lainnya.

Selain itu, juga banyak amalan lainnya yang dapat dikerjakan seperti pada penjelasan berikut.

Amalan Nisfu Syaban Sesuai Sunnah

amalan nisfu syaban
Sumber: canva.com

1. Membaca Shalawat Nabi

Membaca salawat adalah satu satu amalan rezeki Nisfu Syaban. Terdapat perintah langsung untuk bersalawat pada malam ini yang tercantum dalam Alquran surat Al-Ahzab ayat 56, yang berbunyi:

إِنَّ ٱللَّهَ وَمَلَٰٓئِكَتَهُۥ يُصَلُّونَ عَلَى ٱلنَّبِىِّ ۚ يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ صَلُّوا۟ عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا۟ تَسْلِيمًا

Artinya: Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.

Oleh karena itu salah satu amalan nisfu syaban yang dianjurkan adalah membaca shalawat pada Nabi Muhammad SAW. Shalawat juga bisa menjadi amalan Nisfu Syaban rezeki yang berkah.

2. Melaksanakan Puasa Syaban

Bulan Sya’ban merupakan pengantar menuju bulan Ramadhan. Jadi, bulan Sya’ban merupakan waktu yang baik dan tepat untuk melatih ibadah berpuasa sebelum memasuki Ramadhan.

Melaksanakan puasa Syaban tidak kalah besar nikmat dan keutamannya dibandingkan dengan puasa Ramadhan. Umat muslim bisa merasa rugi jika tidak menjalankannya.

Sebagaimana dikatakan dalam sebuah hadis HR Al-Bukhari bahwa Nabi Muhammad SAW sering menunaikan puasa sunah pada nisfu syaban dibandingkan bulan-bulan lainnya.

Baca juga: Keutamaan Niat Puasa Senin Kamis Bulan Syaban : Niat dan Hukumnya.

3. Memperbanyak Doa di Bulan Syaban

 

Ada banyak doa Nisfu Sya’ban agar rezeki lancar dan mendapatkan pengampunan. Seperti hadits riwayat Abu Bakar bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“(Rahmat) Allah SWT turun ke bumi pada malam nisfu Syaban. Dia akan mengampuni segala sesuatu kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan),” (HR Al-Baihaqi).

Memperbanyak doa menjadi amalan nisfu nyaban yang sayang sekali jika dilewatkan. Apalagi di malam Nisfu Syaban saat pahala-pahala umat manusia diangkat oleh Allah SWT.

Baca juga: Amalkan Doa Nisfu Syaban Ini, Niscaya Allah Ampuni Semua Dosa.

Amalan Nisfu Syaban Pembuka Rezeki 

4. Membaca Dzikir dan Kalimat Syahadat

Dua kalimat syahadat adalah kalimat yang sangat mulia. Kalimat tersebut baik untuk dibaca kapan pun dan di mana pun, terutama ketika malam nisfu syaban.

Selain itu amalan ini adalah amalan penarik rezeki di malam nisfu sya ban. Hal ini sebagaimana dikatakan oleh Sayyid Muhammad bin Alawi bahwa:

“Seyogyanya seorang muslim mengisi waktu yang penuh berkah dan keutamaan dengan memperbanyak membaca dua kalimat syahadat, La Ilaha Illallah Muhammad Rasululullah, khususnya bulan Syaban dan malam pertengahannya.”

5. Memperbanyak Istighfar

Istighfar adalah salah satu cara untuk meminta ampunan kepada Allah SWT. Sebab, sebagai manusia tentu kita tak luput dari kesalahan dan dosa.

Oleh karena itu, memperbanyak istigfar  bisa menjadi pembuka ampunan atas segala dosa-dosa yang telah dilakukan. Selain itu, istighfar juga dapat memudahkan rezeki. Sebagaimana dikatakan Sayyid Muhammad bin Alawi bahwa:

“Istighfar merupakan amalan utama yang harus dibiasakan orang Islam, terutama pada waktu yang memiliki keutamaan, seperti Sya’ban dan malam pertengahannya. Istighfar dapat memudahkan rezeki, sebagaimana dijelaskan dalam Al-Qur’an dan hadis. Pada bulan Sya’ban pula dosa diampuni, kesulitan dimudahkan, dan kesedihan dihilangkan”.

6. Membaca Al-Quran

Frekuensi membaca Al-Quran di bulan Syaban harus terus anda tingkatkan sebab beberapa sahabat Rasulullah menganggap Syaban adalah bulan Al-Quran.

Ada sebuah hadist riwayat Ibnu Rajab, Anas RA berkata bahwa kaum muslim ketika telah memasuki bulan Syaban mereka mengambil mushaf Al-Quran kemudian membacanya.

7. Melaksanakan Shalat Malam

Shalat malam menjadi amalan sunah di bulan Syaban yang sayang jika dilewatkan.

Hadist riwayat al-Albaihaqi dari ‘Ala’ bin Haris, menyebutkan Sayyidah A’isyah berkisah, suatu malam Nabi Muhammad salat, kemudian beliau bersujud panjang, sehingga aku menyangka bahwa Nabi telah diambil (wafat), karena curiga maka aku berdiri dan aku gerakkan telunjuk beliau dan ternyata masih bergerak.

Setelah Nabi selesai shalat beliau berkata: “Hai Aisyah, apakah engkau menduga Nabi SAW tidak memperhatikanmu?” Lalu aku menjawab: “Tidak ya Rasulullah, aku hanya berpikiran yang tidak-tidak (menyangka Nabi telah tiada) karena engkau bersujud begitu lama”.

Lalu beliau bertanya: “Tahukah engkau, malam apa sekarang ini”. Aku menjawab, “Allah dan Rasul-Nya yang lebih tahu.”

Rasulullah berkata, “Malam ini adalah malam Nisfu Syaban, Allah mengawasi hambanya pada malam ini, maka Ia memaafkan mereka yang meminta ampunan, memberi kasih sayang mereka yang meminta kasih sayang dan menyingkirkan orang-orang yang dengki.”

8. Melaksanakan Salat Tahajud

Salah Satu jenis Shalat malam yang baik untuk Anda laksanakan adalah salat tahajud. Seperti telah dijelaskan Nabi Muhammad SAW terkait keuntungan dari salat tahajud, dalam hadis berikut:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ ـ رضى الله عنه ـ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم قَالَ ‏ “‏ يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ مَنْ يَدْعُونِي فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِي فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِي فَأَغْفِرَ لَهُ ‏”‏‏.

Artinya: Seperti dinarasikan Abu Huraira, Rasulullah SAW mengatakan, “Allah SWT yang maha besar dan maha kuat, turun ke surga yang terdekat dengan kehidupan manusia saat malam hanya tersisa sepertiga. Allah SWT berkata, Adakah hamba yang memohon kepadaKu sehingga Aku bisa menanggapi permohonannya? Adakah hambaku yang meminta kepadaKu sehingga Aku bisa mengabulkan permintaannya? Adakah yang memohon pengampunan sehingga Aku bisa mengampuninya?” (HR Bukhari).

9. Membaca Surat Yasin Tiga Kali

Setelah Anda melaksanakan seluruh ibadah di atas, lanjutkan dengan membaca surat Yasin sebanyak tiga kali setelah shalat magrib dan shalat Nisfu Syaban.

Bacaan pertama untuk memohon penjang umur serta katakwaan kepada Allah SWT. Bacaan kedua untuk memohon perluasan rezeki yang halal dan menolak bala.

Adapun bacaan ketiga untuk memohon dikuatkan iman Islam hingga akhir hayat.

Baca juga: Amalkan Doa Nisfu Syaban Ini, Niscaya Allah Ampuni Semua Dosa.

Sekian artikel amalan nifsu syaban ini, jangan lupa Amalkan dan sebarkan pada keluarga, teman, dan kerabat ya!

Nabi Muhammad SAW pun pernah bersabda bahwa barang siapa yang memberitahukan berita datangnya bulan Sya’ban kepada yang lain, maka haram api neraka untuknya.

Jangan lewatkan artikel islami lainnya hanya di situs Blog Evermos.

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)