1 Liter Berapa Kg? Begini Cara Menghitung dan Contoh Soalnya

1 liter berapa kg adalah perhitungan satuan yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Biasanya satuan ini kita temukan saat membeli beras. Pada dasarnya 1 liter sama dengan 1 kg.

Liter adalah adalah unit pengukur volume yang bukan salah satu dari unit SI (Satuan Internasional). Sedangkan kilogram adalah satuan unit SI untuk mengukur massa benda padat. 

Untuk mengetahui cara menghitung 1 liter berapa kg, maka perlu pemahaman mengenai rumus dari massa jenis.

Mari simak penjelasan cara menghitung 1 liter berapa kg dan contoh soalnya pada penjelasan berikut ini.

Baca juga: 1 Gross Berapa Buah? Ini Cara Menghitung dan Contoh Soalnya!

Mengenal Satuan Liter

Sebelum mengetahui 1 liter berapa kg, Anda harus memahami konsep satuan liter terlebih dahulu. 

Melansir dari Wikipedia, liter adalah unit untuk mengukur volume. Liter bukanlah bagian dari unit SI (Sistem Satuan Internasional), namun mengukut liter bisa bersama dengan unit SI lainnya. 

Unit SI yang diukur dengan liter adalah meter kubik (m³). Satuan meter kubik (m³) juga dikenal dengan satuan kiloliter. 

Simbol dari liter adalah huruf “l” kecil, huruf l yang lebih melengkung “(ℓ)” ataupun huruf kapital “L”. Namun, simbol (ℓ) tidak dapat di gunakan untuk ukuran dan timbangan BIPM. 

Adapun satuan liter ini berguna untuk mengukur benda cair, padat, maupun gas. 

Satuan liter untuk mengukur benda cair contohnya seperti air, minyak, dan bensin. Untuk mengukur benda padat contohnya yaitu beras, dan mengukur gas seperti tabung oksigen. 

Mengenal Satuan Kilogram

Satuan kilogram adalah satuan pokok dalam unit SI untuk mengukur besaran massa. Dalam aktivitas sehari-hari, kilogram juga sering disebut sebagai “kilo” atau dengan simbol “kg”.

Bentuk dasar dari satuan kilogram adalah gram. Dalam perhitungannya, satu gram artinya adalah 1/1000 kilogram atau 1 gram sama dengan 0,001 kg. 

Satuan kilogram ini umumnya untuk mengukur massa benda-benda pasar, seperti gula, tepung, telur, beras, daging, buah, sayuran, dan banyak benda lainnya. 

Dalam pengaplikasian pengukuran sehari-hari, ada orang yang menggunakan satuan kilogram dan juga ada yang menggunakan satuan liter. 

Jika menghitung dengan satuan liter, biasanya orang tersebut sudah memiliki tabel konversi dari kilogram ke liter begitupun sebaliknya. 

Sudah tahu 1 kg minyak berapa liter? Simak disini cara menghitungnya: 1 Kg Minyak Berapa Liter? Ini Jawaban dan Cara Menghitungnya!

Cara Menghitung 1 Liter Berapa Kg

Berdasarkan penjelasan di atas, dapat Anda pahami bahwa liter merupakan satuan volume, sedangkan kilogram merupakan satuan massa. 

Sehingga, untuk tahu 1 L berapa kg, tidak bisa mengkonversinya secara langsung. Namun, juga perlu besaran lain sebagai penghubung antara satuan volume (liter) dengan berat (kg).

Besaran lain ini adalah massa jenis atau densitas dengan simbol (ρ), berikut ini adalah rumus dari densitas. 

Rumus Massa Jenis 

ρ = m / V

Dengan rincian yaitu, ρ adalah massa jenis, m  adalah massa, dan V adalah volume. Nah, dalam hal satuannya maka menyesuaikan dengan satuan yang sedang dihitung. 

Misalnya, jika ingin tahu 1 L berapa kg, maka satuan massa jenisnya adalah kg/L. 

Rumus Konversi Liter ke Kilogram 

m = ρ x V

Maka, jika ingin tahu 1Lberapa kg, maka berikut ini cara menghitungnya. 

1 Liter Berapa Kg?

Berikut cara menghitung 1 L berapa gram dengan rumus di atas.

m = ρ x V

m = 1 kg x 1 liter

m = 1 kg

Sehingga, 1 liter sama dengan 1 kilogram.  

Tabel Konversi 1 Liter Berapa Kg 

Berikut ini adalah tabel konversi yang memudahkan Anda untuk mengetahui hitungan kg dalam satuan liter. Pada tabel konversi liter ke kg di bawah ini mengacu pada pengukuran beras. 

Liter (L) Kilogram (Kg)
0,20 (1/5) 0,266
0,25 (1/4) 0,332
0,33 (1/3) 0,443
0,50 (1/2) 0,664
0,75 (3/4) 0,996
1 1,328
2 2,656
3 3,984
4 5,312
5 6,640
6 7,968
7 9,296
8 10,624
9 11,952
10 13,280
15 19,92
25 33,2
50 66,4

Contoh Soal

1. Terdapat beras dengan massa jenis yaitu 0,50 kg/L. Maka, berapakah massa untuk 5 liter beras?

Jawab: 

m = ρ × V = 0,50 (kg/liter) × 5 liter
m = 2,5 kg

Sehingga, massa 5 liter beras yaitu 2,5 kg.

2. Terdapat beras dengan massa jenis yaitu 1 kg/liter. Maka, berapakah massa untuk 1 L beras?

Jawab: 

m = ρ × V = 1 (kg/liter) × 1 L
m = 1 kg

Sehingga, massa 1 L beras yaitu 1 kg. 

Demikianlah penjelasan mengenai 1 L berapa kg dan cara menghitungnya. Semoga artikel ini membantu dan menambah wawasan baru untuk kamu.

Kamu bisa mengunjugi blog Evermos untuk mendapatkan informasi menarik lainnya, termasuk perhitungan satuan kodi, kilogram, liter, ton, hingga kuintal.

Selain itu, jika kamu ingin menerima peluang mendapatkan penghasilan tambahan tanpa modal kamu bisa mengunjungi Evermos, atau klik tombol di bawah ini.

YUK, GABUNG DISINI!

Buka Usaha Jadi Reseller (Daftar Gratis)